Zubi: Tak Ada Jaminan Barca Bisa Lewati City

Editor Bolanet | 18 Februari 2014 12:47
Zubi: Tak Ada Jaminan Barca Bisa Lewati City
Andoni Zubizarreta (c) AFP
- menghadapi tugas berat untuk bisa lolos dari babak 16 besar Liga Champions musim ini. Mereka harus mengalahkan tim kuat asal Inggris, Manchester City untuk bisa melaju ke babak perempat final.

Direktur olahraga Barca, Andoni Zubizarreta meminta pasukan Blaugrana waspada dan sepenuhnya fokus dalam menjalani dua leg pertandingan yang akan dijalani. Menurut eks kiper Barca ini, tak ada yang bisa menjamin Barca akan lolos ke delapan besar selain upaya keras dari para pemain sendiri.

Kami berhasil melaju ke tahap ini, namun tak ada yang bisa menjamin bahwa kami akan bisa melangkah ke tahap selanjutnya. Selalu ada ujian berat menanti, kami harus bisa menaklukkan segala rintangan, ungkap pria 52 tahun ini.

Namun melihat apa yang telah kami lakukan musim ini, kami optimis akan mampu menembus babak selanjutnya.

Laga leg pertama akan digelar di Etihad Stadium malam nanti, sementara pertandingan kedua di Camp Nou baru akan diadakan pada minggu kedua Bulan Maret mendatang.[initial]

 (isf/mri)