Zidane Tak Setuju Madrid Disebut Bergantung Ronaldo
Rero Rivaldi | 13 September 2017 09:40
Bola.net - - Zinedine Zidane membantah anggapan yang mengatakan Real Madrid tergantung pada Cristiano Ronaldo usai mereka mencatat start kurang apik di La Liga, seiring absennya bintang Portugal.
Ronaldo mendapat kartu merah di leg pertama Supercopa de Espana melawan Barcelona dan menerima hukuman lima pertandingan.
Madrid menang di laga perdana mereka musim ini meski tanpa CR7, namun setelahnya mereka hanya bisa imbang melawan Valencia dan Levante.
Ronado sendiri bisa kembali dimainkan ketika tim menjamu APOEL di laga perdana mereka di Liga Champions malam nanti. Namun Zidane membantah anggapan timnya terlalu bergantung pada CR7.
Anda tahu siapa Cristiano. Kami tidak bisa bicara soal ketergantungan, namun kami selalu ingin ia ada bersama kami. Saya hanya tertarik soal semua yang bisa bermain, Cristiano memberi kami banyak gol, namun dia juga seorang pemimpin dan selalu ingin menang. Dia menularkan itu pada pemain lainnya, tutur Zidane menurut FFT.
Kami senang dia kini bersama kami. Dia amat fokus. Dia senang bisa bermain lagi. Dan kami juga senang, karena secara mental dan fisik dia amat bagus. Saya senang melihatnya di lapangan lagi.
Dia akan main besok, namun kami tidak akan bisa memainkannya di akhir pekan nanti. Semoga itu jadi yang terakhir.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zidane Akui Menyesal Lepas Morata dan Mariano
Liga Champions 12 September 2017, 22:05 -
Taktik Madrid Bikin Gareth Bale Tak Bisa Berlari
Liga Spanyol 12 September 2017, 21:36 -
Dengan Bale, MU Diklaim Bisa Jadi Juara Liga Champions
Liga Champions 12 September 2017, 19:22 -
Kaki Kiri Asensio Terbaik Setelah Messi
Liga Spanyol 12 September 2017, 19:09 -
Asensio Nyaris Dibajak Timnas Belanda
Liga Spanyol 12 September 2017, 17:33
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39