Zidane: Sepakbola Membawa Derita

Editor Bolanet | 13 April 2016 07:46
Zidane: Sepakbola Membawa Derita
Zidane. (c) AFP
- Zinedine Zidane menegaskan bahwa tidak pernah ada yang mudah dalam sepakbola. Bahkan ketika mencapai kemenangan pun, sebuah tim harus berupaya keras hingga menderita untuk mendapatkannya.


Zidane menyatakan bahwa tidak pernah ada pertandingan mudah. Namun ia senang karena Real Madrid bisa mendapatkan kemenangan saat bertemu Wolfsburg.


Dalam sepakbola, anda akan selalu menderita. Tapi akan lebih baik jika anda meraih kemenangan. Ini adalah hari yang patut dirayakan. Kami bisa berbahagia, terutama setelah melihat apa yang dilakukan para pemain saya, terang Zidane kepada AS.


Zidane menambahkan bahwa kemenangan melawan Wolfsburg itu tidak mudah. Ia puas karena meski harus mengejar target besar, madrid bisa mewujudkannya.


Laga seperti ini tidak pernah mudah, terlebih lagi jika anda kalah pada leg pertama. Tapi kami berhasil menang dengan perjuangan, karakter dan pengorbanan. Saya sangat bangga kepada semua orang, termasuk semua pemain yang tidak bermain. [initial]


 (as/hsw)