Zidane Ingin Semua Pemain Madrid Bikin Perbedaan

Afdholud Dzikry | 18 April 2017 13:46
Zidane Ingin Semua Pemain Madrid Bikin Perbedaan
Pemain Real Madrid berlatih jelang lawan Munchen. (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mengungkapkan bahwa dia ingin melihat semua pemainnya memainkan peran mereka dengan baik dan membuat perbedaan saat menjamu Bayern Munchen.

Sebagaimana diketahui, Real Madrid akan menjamu Bayern Munchen di leg kedua perempat final Liga Champions di Santiago Bernabeu pada Rabu (19/4) dini hari. Los Blancos sendiri memiliki modal bagus berkat kemenangan 2-1 di leg pertama.

Dan dalam konferensi pers, Zidane menegaskan bahwa skor di leg pertama sama sekali tak akan berguna bila mereka meremehkan lawan. Dia pun meminta anak asuhnya untuk menampilkan performa terbaik dan membuat perbedaan, seperti yang dia yakini mampu anak asuhnya lakukan.

Yang penting adalah bahwa para pemain melakukan segalanya. Mereka tahu mereka bisa membuat sebuah perbedaan dan itulah apa yang saya inginkan, ujarnya.

Ini penting bahwa semua pemain merasa penting, sambungnya.

Saya pikir para pemain percaya pada pekerjaan saya dan kami memiliki keinginan untuk mencapai tujuan bersama-sama. Mereka semua pemain hebat dan membuat sesuatunya jauh lebih mudah, tandasnya.