Zidane: Berikan Segalanya Demi Final

Gia Yuda Pradana | 1 Mei 2018 10:13
Zidane: Berikan Segalanya Demi Final
Zinedine Zidane. (c) AFP

Bola.net - - Real Madrid akan menjamu Bayern Munchen di Santiago Bernabeu pada leg kedua babak semifinal Liga Champions 2017/18, Rabu (02/5). Pelatih Madrid Zinedine Zidane menegaskan bahwa timnya akan memberikan segalanya demi lolos ke final.

Pada leg pertama di Allianz Arena, Madrid menang 2-1. Tertinggal oleh gol Joshua Kimmich pada menit 28, Madrid berbalik menang lewat gol-gol Marcelo menit 44 dan pemain pengganti Marco Asensio menit 57.

Madrid merupakan juara dua edisi terakhir. Musim ini, Los Blancos berambisi meraih hat-trick juara. Mereka sudah semakin dekat untuk mewujudkannya.

Kembali tampil di semifinal dan berjuang untuk mencapai final adalah sesuatu yang luar biasa, kata Zidane dalam konferensi pers pralaga, seperti dilansir situs resmi klub.

Yang kami pikirkan sekarang hanya untuk turun ke lapangan dan memberikan segalanya demi lolos ke final.

Itulah yang memotivasi kami, para suporter, dan klub. Tim ingin memberikan segalanya untuk mencapai final.

Untuk leg kedua ini, ada beberapa pemain Madrid yang kondisinya meragukan. Termasuk di antaranya adalah Isco dan .

Mereka sudah berlatih dengan tim. Sekarang kami punya sedikit waktu untuk memikirkan apa yang perlu kami lakukan, imbuh Zidane.