Xavi Beri Dukungan Untuk Atletico Dari Televisi

Editor Bolanet | 26 Mei 2016 17:56
Xavi Beri Dukungan Untuk Atletico Dari Televisi
Xavi (c) AFP
- Mantan pemain , mengaku mendukung Atletico Madrid untuk menjadi juara di Liga Champions 2015/16 dengan mengalahkan Real Madrid. Meski demikian, Xavi mengaku tidak bisa memberi dukungan secara langsung ke Stadion San Siro.


Pemain berusia 36 tahun akan memberikan dukungannya dari tayangan televisi yang ada di rumahnya.


Saya akan menontonnya dari rumah saya di Barcelona, dan saya tak sabar untuk melihat pertandingan final. Ini akan menjadi final yang fantastis, buka Xavi.


Xavi sendiri menilai bahwa Atleti akan mampu membalas kekalahan dari Real Madrid di final tahun 2014 yang lalu. Xavi yakin bahwa sepakbola selalu memberikan kesempatan kedua dan saat ini adalah momen bagi Fernando Torres dan kolega.


Sepakbola selalu memberikan kesempatan kedua, dan itu adalah final yang sama seperti dua tahun lalu di Lisbon. Sekarang kita memiliki final di Milan dan saya pikir ini adalah waktunya bagi Atletico Madrid, imbuh pemain yang berkarir di Qatar ini. [initial]


 (fifa/asa)