Xabi Alonso Nantikan 'Clasico' di Bernabeu
Rero Rivaldi | 18 April 2017 11:50
Bola.net - - Xabi Alonso mengatakan bahwa laga antara Real Madrid dan Bayern Munchen di leg kedua babak perempat final Liga Champions malam nanti akan menjadi duel 'klasik' dua tim top Eropa.
Bayern akan datang ke Bernabeu dengan membawa defisit 1-2 usai mereka kalah di Allianz Arena pekan lalu. Mereka juga akan tampil tanpa sejumlah bintang seperti Mats Hummels, Jerome Boateng, Javi Martinez, dan kemungkinan Robert Lewandowski.
Namun demikian, sang gelandang mengakui bahwa timnya masih punya kans besar untuk menyingkirkan Madrid meski harus melakukannya di kandang lawan.
Madrid sendiri dipastikan juga bakal kehilangan Gareth Bale, yang masih cedera.
Kami tidak tahu apakah Isco atau Asensio atau James akan bermain. Zidane yang tahu soal itu. Namun tidak ada rahasia. Kami saling mengenal satu sama lain dengan baik. Ini akan menjadi laga klasik di Eropa, perempat final. Kami ingin bermain bagus dan semoga kami bisa lolos, tutur Alonso di AS.
Kami sudah bermain dengan cukup bagus di Bundesliga, namun di Liga Champions hanya ada tim terbaik Eropa. Madrid adalah salah satu klub dengan skuat terbaik di Eropa.
Laga di Bernabeu nanti akan spesial. Saya sudah bermain di sana selama lima tahun, saya mengenal tempat itu dengan baik, tim, para pemain. Namun besok takkan ada waktu untuk itu. Besok amat penting untuk Bayern dan kami tahu kesulitan yang menanti kami, namun kami sudah siap.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zidane Ragu Bale Main di El Clasico
Liga Spanyol 17 April 2017, 23:04 -
Gareth Bale Absen, Ini Skuat Madrid Saat Jumpa Bayern
Liga Champions 17 April 2017, 22:27 -
Juara Atau Tidak, Zidane Tetap Latih Madrid Musim Depan
Liga Spanyol 17 April 2017, 21:47 -
Barca Jadikan Juve Stimulan Untuk Hadapi Madrid
Liga Champions 17 April 2017, 21:21 -
Benzema Diincar Untuk Jadi Pengganti Sanchez
Liga Inggris 17 April 2017, 20:07
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39