Wijnaldum Sudah Siap Jika Liverpool Lakukan Rotasi
Yaumil Azis | 5 September 2018 11:43
- Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum, nampaknya sadar bahwa Jurgen Klopp akan melakukan rotasi setelah jeda internasional nanti. Menurutnya, sang pelatih membutuhkan seluruh pemainnya agar bisa tampil apik di semua kompetisi.
Dalam empat pertandingan terakhir di Premier League, Klopp hanya membuat satu pergantian dalam starting XI-nya. Hal seperti itu masih bisa dilakukan oleh pelatih asal Jerman tersebut karena The Reds hanya bermain satu kali tiap pekannya.
Karena itu, Liverpool pun sukses menyapu bersih empat pertandingan dengan kemenangan. Kini Mohamed Salah dkk sedang bertengger di puncak klasemen sementara dengan raihan sempurna 12 poin.
Scroll ke bawah untuk membaca komentar Georginio Wijnaldum.
Klopp Akan Rotasi Pemainnya
Tetapi, usai jeda internasional nanti, Liverpool bakal dihadapkan dengan jadwal pertandingan yang padat dari Liga Champions, dan bisa saja bermain dua kali dalam satu pekan. Maka dari itu, Wijnaldum menyadari bahwa Klopp akan sering melakukan rotasi.
Ini akan menjadi periode penting bagi kami, tidak hanya karena mereka laga-laga besar, tetapi karena kami juga bermain dalam banyak pertandingan, ujar Wijnaldum dikutip dari Sports Mole
Saya pikir dalam masa ini anda membutuhkan seluruh skuat, lanjutnya.
Grup Berat
Di Liga Champions, Liverpool tergabung dengan grup C bersama PSG, Napoli, dan Red Star Belgrade. Soal ini, Wijnaldum mengaku tidak paham mengapa orang-orang menganggapnya sebagai grup berat.
Saya tidak tahu semuanya seperti, 'oh, grup berat'. Saya pikir setiap grup berat, tambahnya.
Kami tahu Paris Saint-Germain adalah tim hebat, kami sudah bermain dengan Napoli di pra-musim dan menang 5-0. Tetapi kami tahu bahwa mereka tim bagus, tutupnya.
Laga perdana The Reds di Liga Champions musim 2018/2019 akan digelar pada hari Rabu (19/9) mendatang, dengan PSG sebagai lawannya. Pertandingan tersebut akan berlangsung di markas Liverpool, Anfield.
Saksikan Juga Video Ini
Sudah lihat aksi atlet bulutangkis ganda putri saat melawan China di Asian Games 2018? Saksikan cuplikannya pada tautan video di bawah ini, ya.
(smc/yom)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lopetegui Tak Jamin Vinicius Masuk Skuat Liga Champions
Liga Champions 4 September 2018, 17:08 -
Schick: Roma Bisa Kalahkan Madrid!
Liga Italia 4 September 2018, 15:58 -
Termasuk Ronaldo, Ini Skuat Liga Champions Juventus
Liga Champions 4 September 2018, 04:51 -
Inter Milan Umumkan Skuat Liga Champions
Liga Champions 4 September 2018, 04:14 -
Barca Anggap Inter Salah Satu Terbaik di Dunia
Liga Champions 3 September 2018, 20:04
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39