Walcott Pun Berani Ancam Bayern

Editor Bolanet | 18 Oktober 2015 05:37
Walcott Pun Berani Ancam Bayern
Theo Walcott dan Alexis Sanchez (c) AFP
- akan menjamu Bayern Munchen di matchday 3 Grup F Liga Champions 2015/16 tengah pekan ini. Pemain Arsenal Theo Walcott yakin timnya bisa menundukkan sang raksasa Bavaria.


Arsenal memang belum mendapatkan poin dari dua matchday awal. Namun, dalam dua pertandingan terakhirnya di Premier League, Arsenal mengalahkan Manchester United dan Watford dengan skor masing-masing 3-0. Walcott pun berani mengancam Bayern.


Kami tahu kami mampu meraih hasil bagus melawan Bayern. Kami ingin menebus kesalahan dari dua laga sebelumnya (1-2 vs Dinamo Zagreb, 2-3 vs Olympiakos), kata Walcott seperti dikutip BT Sport.


Melawan Olympiakos, intensitas permainan kami tak sama dengan ketika melawan Manchester United. Kami siap berusaha optimal. Jika semua pemain tampil maksimal, kami takkan mudah dikalahkan. Semua tergantung pada diri kami sendiri, tegasnya.


Di dua matchday awal, Bayern menghancurkan Olympiakos 3-0 dan Dinamo Zagreb 5-0. Bayern memimpin klasemen Grup F sendirian dengan enam angka. [initial]


 (bts/gia)