Villa: Pellegrini Tahu Betul Kelemahan Barcelona

Editor Bolanet | 17 Februari 2015 18:11
Villa: Pellegrini Tahu Betul Kelemahan Barcelona
David Villa (c) AFP
- Mantan penyerang , David Villa mengungkapkan keyakinannya bahwa keberadaan pelatih Manuel Pellegrini di kubu Manchester City akan sangat bermanfaat. Villa menyebut Pellegrini tahu betul kelemahan Barcelona.

Manchester City akan menghadapi Barcelona di babak 16 besar Liga Champions. Menurut Villa, laga ini akan berjalan sangat ketat dan seru dengan skuat yang dimiliki kedua tim saat ini.

Saya yakin bahwa Manuel Pellegrini dan semua staf City tahu Barcelona dengan sangat baik. Saat anda menghadapi laga semacam ini, tim anda harus memastikan bahwa tim anda membuat kesulitan bagi mereka, dan mencoba mengambil keuntungan dari kelemahan mereka, terangnya.

Saya pikir ini akan jadi laga yang sangat ketat. City dan Barcelona adalah dua klub terbaik di dunia dengan pemain-pemain hebat. Saya yakin laga ini akan menjadi laga yang sangat enak ditonton, tandasnya.

Leg pertama rencananya akan dilangsungkan di Etihad Stadium pada 24 Februari. Sementara leg kedua di Camp Nou pada 18 Maret 2015.[initial]

 (gl/dzi)