Vialli: Sekarang Juventus Punya Mentalitas Eropa Yang Besar

Editor Bolanet | 13 September 2016 09:30
Vialli: Sekarang Juventus Punya Mentalitas Eropa Yang Besar
Gianluca Vialli (c) Ist
- Mantan penyerang Juventus, Gianluca Vialli mengatakan bahwa Bianconeri saat ini memiliki mentalitas yang lebih untuk sukses di Eropa.


Juventus sejak musim panas ini memang telah menegaskan bahwa mereka ingin menjadi yang terbaik di Liga Champions. Bianconeri menunjukkan ambisinya itu dengan aktivitas mereka di bursa transfer pemain.


Bianconeri sendiri sangat merindukan trofi Liga Champions. Terakhir kali mereka mengangkat trofi lambang supremasi di Eropa tersebut adalah saat mereka juara pada 1996 atau dua dekade silam.


Juventus memiliki mentalitas lebih di Eropa, ujar Vialli kepada ANSA.


Juventus mendapatkan rasa hormat dari tim-tim besar Eropa, tandasnya.


Petualangan Juventus untuk menjadi yang terbaik di Liga Champions akan mereka awali saat bertemu Sevilla tengah pekan ini.[initial]


 (foti/dzi)