Varane: Madrid Akan Serang Habis PSG

Editor Bolanet | 21 Oktober 2015 09:31
Varane: Madrid Akan Serang Habis PSG
Raphael Varane (c) Real Madrid
- Raphael Varane menjamin Real Madrid akan bermain menyerang kala mereka bertandang ke markas di Liga Champions dini hari nanti.


Tentu pernyataan sang bek akan jadi angin segar bagi Madridista, yang belakangan ini selalu disuguhkan dengan laporan yang mengatakan Madrid kerap bermain defensif di bawah asuhan Rafael Benitez.


Madrid sendiri akan datang ke Paris untuk mengincar kemenangan ketiga mereka di Eropa musim ini.


Kami ingin mencatat kemenangan, kami ingin terus tampil menyerang dan mencetak gol. Itu adalah filosofi kami, namun semua orang punya pendapat berbeda. Apa yang saya ingin bicarakan saat ini adalah bagaimana kami meraih kemenangan besok, tutur Varane pada Marca.


Madrid sendiri baru saja sukses menang 3-0 atas Levante di La Liga pekan lalu. [initial]


 (as/rer)