Van Persie Yakin Masih Bisa Lebih Bagus Lagi

Editor Bolanet | 3 Oktober 2012 12:04
Van Persie Yakin Masih Bisa Lebih Bagus Lagi
Robin Van Persie. (c) AFP
- Robin Van Persie tampil spesial lagi bagi Manchester United, brace-nya pagi ini membalikkan keadaan atas CFR Cluj dengan skor 2-1.

Setan Merah sempat tertinggal lebih dulu di Rumania, namun ketenangan RVP yang disuplai dua assist oleh Wayne Rooney sanggup mengubah arah.

Saya sedang bagus, saya pun ingin memberi assist. Berulang kali saya katakan ini bukan hanya masalah gol. Saya yakin masih akan bisa lebih bagus dari ini, ujarnya di ITV.

Penyerang Belanda itu tak lupa mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekannya yang membantu dirinya mencetak dua gol pagi ini.

Passing Rooney sangat bagus, tak banyak pemain yang bisa melakukannya. Saya senang bisa menyelesaikannya dengan bagus.

Kemenangan pagi ini menempatkan mereka sebagai pemuncak Grup H dengan kumpulan poin sementara 6 di atas , dan . (itv/lex)