Valverde Akui Barcelona Diuntungkan Dengan Absennya Nabil Fekir
Serafin Unus Pasi | 19 Februari 2019 12:20
Bola.net - - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde memberikan tanggapan seputar absennya Nabil Fekir di tim utama Olympique Lyon. Valverde mengakui bahwa absennya sang playmaker akan menjadi keuntungan tersendiri bagi timnya.
Barcelona akan melakoni partai tandang di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Mereka akan terbang ke Prancis untuk menghadapi Olympique Lyon.
Namun pada laga ini, Lyon bisa dikatakan tidak berada dalam kondisi terbaik mereka. Pasalnya kapten mereka, Nabil Fekir harus absen pada laga ini karena mendapatkan hukuman akumulasi kartu.
Valverde sendiri mengakui bahwa absennya Fekir akan pukulan besar bagi Lyon. "Saya tidak akan membantah bahwa dia [Fekir] adalah pemain yang bisa menjadi pembeda bagi mereka [Lyon]," buka Valverde kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Kekuatan Berkurang
Valverde menilai bahwa Fekir sudah memainkan peran yang krusial dalam lini serang Lyon dalam beberapa musim terakhir.
Alhasil absennya pemain Timnas Prancis itu akan mengurangi kekuatan tuan rumah pada pertandingan dini hari nanti.
"Fekir sangat krusial dalam serangan tim mereka. Absennya Fekir adalah sebuah kehilangan besar bagi mereka dan kami harus memanfaatkan situasi ini dengan sebaik mungkin."
Tidak Full Team
Barcelona sendiri juga tidak berada dalam kondisi terbaik mereka jelang laga melawan Lyon dini hari nanti.
Ada tiga pemain mereka yang dipastikan absen. Mereka adalah Arthur, Rafinha dan Jasper Cillessen yang harus absen karena mengalami cedera.
Namun kabar baiknya Samuel Umtiti sudah pulih dari cedera dan berpeluang tampil pada laga ini.
Tidak Terkalahkan
Barcelona sendiri tidak terkalahkan selama fase grup Liga Champions musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalahkan Arsenal, Liverpool Terdepan Untuk Daratkan Malcom
Liga Spanyol 18 Februari 2019, 22:00 -
Barca Diperingatkan Agar Tak Pandang Remeh Lyon
Liga Champions 18 Februari 2019, 20:50 -
Anderson Pahami Keputusan valverde Sering Istirahatkan Messi
Liga Spanyol 18 Februari 2019, 20:25 -
Anderson Yakin Gantikan Messi Akan Lebih Sulit Ketimbang Ronaldo
Liga Spanyol 18 Februari 2019, 19:53 -
Neymar Diisukan Kembali ke Barcelona, Sang Ayah: Itu Bohong!
Liga Spanyol 18 Februari 2019, 16:40
LATEST UPDATE
-
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39