Valencia: Skuat MU Waspadai Semua Pemain Sevilla
Rero Rivaldi | 21 Februari 2018 09:20
Bola.net - - Bek sayap Manchester United, Antonio Valencia, mengakui bahwa timnya mewaspadai semua pemain Sevilla menjelang pertemuan kedua klub di Liga Champions malam nanti.
United akan bertandang ke Ramon Sanchez Pizjuan untuk leg pertama 16 besar dan akan berusaha menyamai hasil positif yang diraih wakil Inggris lainnya, seperti Liverpool, Manchester City, dan Tottenham, di pertandingan pertama.
Namun demikian, Valencia memperkirakan timnya akan mendapat ujian sulit di Sevilla, yang bermimpi menembus perempat final Liga Champions untuk kali pertama.
Saya sudah melihat beberapa pertandingan Sevilla dan mengkhawatirkan semua pemain mereka. Jika kami terus fokus, kami akan bisa pulang dengan membawa hasil yang bagus, tuturnya di Sportsmole.
Saya tahu Manchester City dan Liverpool meraih hasil bagus namun kami benar-benar menantikan pertandingan besok malam dan kami semua yakin bisa meraih hasil bagus.
United sendiri ingin lolos ke babak perempat final kompetisi elit antarklub Eropa, untuk kali pertama sejak musim 13/14.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luka Modric Tambah Daftar Pemain Cedera Real Madrid
Liga Spanyol 20 Februari 2018, 23:37 -
Matic Sadari Bahwa Sanchez Pizjuan Tempat Angker
Liga Champions 20 Februari 2018, 21:38 -
Matic Sudah Deteksi Tanda Bahaya dari Sevilla
Liga Champions 20 Februari 2018, 20:34 -
Pedro Akui Lebih Mudah Juara di Barca Ketimbang di Chelsea
Liga Champions 20 Februari 2018, 20:07 -
Fabregas Sulit Tidur Jelang Lawan Barca?
Liga Champions 20 Februari 2018, 17:34
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40