Valdes ke Arsenal?

Editor Bolanet | 13 Oktober 2013 19:30
Valdes ke Arsenal?
Victor Valdes. (c) sport
- Terlepas dari performa apik Wojciech Szczesny untuk , Arsene Wenger diberitakan masih akan membeli kiper baru.

Hal tersebut seperti dilaporkan Sunday Times. Kabarnya, Arsenal telah mengadakan diskusi dengan pihak Barcelona mengenai transfer Victor Valdes. Kiper 31 tahun tersebut akan habis masa kontraknya bersama Barca pada akhir musim ini.

Masa depan Valdes sendiri di Blaugrana masih belum jelas. Munculnya rumor seputar kedatangan Pepe Reina, Thibaut Courtois dan Andre ter Stegen ke Nou Camp menunjukkan bahwa Valdes akan meninggalkan Barca.

Kabar tersebut membuat beberapa klub yang tertarik terhadap Valdes mulai mengambil ancang-ancang. Termasuk Arsenal yang beberapa hari terakhir disebut-sebut akan mendatangkan Valdes.

Selain The Gunners, AS Monaco juga dikabarkan tertarik terhadap Valdes. Bahkan mereka disebutkan telah siap mengajukan penawaran kepada pihak Barca. [initial]

 (101gg/gag)