Transfer Top yang Masih Bisa Terjadi di Januari Ini: Arsenal Ditikung Juventus, MU Dapat Siapa?
Ari Prayoga | 25 Januari 2022 07:55
Bola.net - Tak terasa jendela transfer Januari 2022 tinggal menyisakan sepekan lagi. Meski demikian, masih banyak transfer besar yang mungkin terwujud dalam seminggu ke depan.
Sejumlah klub raksasa Eropa masih berupaya keras untuk merekrut pemain incaran mereka, tak terkecuali Manchester United yang berusaha mengejar spot empat besar di Premier League.
Sementara itu, raksasa Serie A, Juventus juga semakin aktif bergerak untuk mendapatkan pemain baru di sisa waktu bursa transfer musim dingin kali ini.
Berikut sejumlah transfer top yang masih mungkin menjadi kenyataan sepekan ke depan.
Amadou Haidara ke Manchester United
Sejak kedatangan Ralf Rangnick, nama Amadou Haidara terus-menerus dikaitkan dengan Manchester United. Ambisi Setan Merah merekrut pemain RB Leipzig itu sepertinya akan menjadi kenyataan.
Belakangan rumor menyebut bahwa Haidara sudah menghubungi manajemen dan tim pelatih Leipzig. Ia mendesak untuk dijual ke Manchester United. Sang gelandang sangat ngebet ingin pindah.
Dusan Vlahovic ke Juventus atau Arsenal
Duel seru terjadi dalam perburuan striker Fiorentina, Dusan Vlahovic. Juventus dan Arsenal kabarnya sama-sama ngebet menggaet pemain asal Serbia tersebut.
Kini, keputusan ada di tangan Vlahovic. Apakah ia memilih untuk bergabung dengan Juventus di Serie A atau hijrah ke Premier League dengan merapat ke Arsenal.
Alvaro Morata ke Barcelona
Andai Vlahovic benar-benar memilih Juventus sebagai pelabuhan baru kariernya, maka nasib Alvaro Morata di skuad Bianconeri akan kena imbasnya.
Sebagai efek domino dari kedatangan Vlahovic, Morata bisa jadi akan pindah ke klub La Liga, Barcelona.
Arthur Melo ke Arsenal
Bukan rahasia lagi jika Arsenal sangat menginginkan kehadiran gelandang Juventus, Arthur Melo pada jendela transfer Januari ini.
Laporan tersebut menyebutkan kalau Arsenal hanya ingin meminjam Arthur selama enam bulan, tidak lebih dan tak kurang. Namun Juventus berharap Arsenal mau menampung Arthur selama 18 bulan atau akhir musim 2022/23.
Anthony Martial ke Sevilla
Manchester United dikabarkan sudah sepakat untuk meminjamkan striker mereka, Anthony Martial ke tim La Liga, Sevilla di sisa musim 2021/22 ini.
Tak ada opsi pembelian permanen pada kesepakatan Manchester United dan Sevilla soal peminjaman Martial ini. Artinya, striker asal Prancis itu akan kembali ke United begitu masa peminjamannya berakhir.
Pierre-Emerick Aubameyang ke PSG atau Al Hilal
Aubameyang diasingkan dari skuad Arsenal karena serangkaian pelanggaran indispliner yang ia lakukan. Bahkan, ban kapten pun dicopot dari lengannya. Aubameyang pun kabarnya ingin pindah klub.
Setelah sempat muncul rumor adanya tawaran dari Al Hilal, Aubameyang belakangan ini juga dikaitkan dengan klub kaya raya Prancis, PSG.
Jesse Lingard ke Newcastle
Lingard ingin segera pindah pada jendela transfer Januari ini. Namun, para peminat winger 29 tahun itu enggan untuk mengeluarkan uang transfer.
Belakangan muncul rumor bahwa klub kaya raya baru Premier League, Newcastle siap menggelontorkan uang untuk menggaet Lingard dari United.
Aaron Ramsey ke Burnley atau Newcastle
Baru-baru ini, pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengonfirmasi bahwa Aaron Ramsey akan hengkang dari skuad Bianconeri.
Ramsey kabarnya sempat menolak pinangan Burnley. Pindah ke Newcastle sepertinya menjadi opsi yang menarik bagi gelandang asal Wales tersebut.
Christian Eriksen ke Brentford
Christian Eriksen yang dilepas Inter Milan usai tak boleh bermain di Italia kini sedang mencari klub baru. Kembali ke Premier League pun sepertinya menjadi pilihan eks gelandang Tottenham tersebut.
Belakangan ini rumor menyebut bahwa Eriksen tengah menjalin kontak intens dengan klub kuda hitam Premier League, Brentford.
Franck Kessie ke Tottenham
Kontrak Franck Kessie di AC Milan yang akan habis pada penghujung musim ini membuat gelandang asal Pantai Gading itu dikaitkan dengan sejumlah klub Inggris.
Pelatih Tottenham, Antonio Conte sudah menegaskan bahwa ia membutuhkan gelandang baru dan bisa jadi ia akan mendesak klubnya merogoh kocek untuk menggaet Kessie lebih cepat.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Del Piero Akui AC Milan Tampil Lebih Bagus Ketimbang Juventus
Liga Italia 24 Januari 2022, 23:31 -
AC Milan Imbang Lawan Juventus, Ini Sisi Positifnya Menurut Kalulu
Liga Italia 24 Januari 2022, 20:24 -
Arsenal Siap-siap Patah Hati, Vlahovic Bakal Cabut ke Juventus
Liga Italia 24 Januari 2022, 19:12 -
AC Milan vs Juventus Berakhir Tanpa Gol
Galeri 24 Januari 2022, 14:19 -
Kenapa AC Milan Gagal Mengalahkan Juventus? Begini Kata Stefano Pioli
Liga Italia 24 Januari 2022, 10:55
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39