Toure: Saya Tak Akan Selebrasi Jika Bobol Gawang Barca

Editor Bolanet | 6 Maret 2014 05:27
Toure: Saya Tak Akan Selebrasi Jika Bobol Gawang Barca
Toure, bersama Messi, saat masih berseragam Barca. (c) afp
- Gelandang Manchester City, Yaya Toure, menegaskan bahwa dirinya tak akan melakukan selebrasi apabila ia bisa mencetak gol kontra Barcelona FC di laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 12 Maret mendatang.

Toure memang mengaku mencintai klub Catalan tersebut. Ia menjadi bagian dari skuat Blaugrana pada tahun 2007 hingga 2010 lalu.

Saya tetap respek pada Barca. Banyak yang mendukung saya saat saya masih berada di klub tersebut. Saya tak akan bisa melakukan selebrasi, tegasnya.

Saya hanya bisa bersyukur bahwa di Barca, saya belajar bagaimana caranya untuk menang, imbuh pemain asal Pantai Gading tersebut.

Di laga leg pertama di Etihad Stadium 18 Februari lalu, City harus mengakui keunggulan Barca dengan skor 2-0. The Citizen harus bisa menang dengan mencetak setidaknya tiga gol dan tak kebobolan sama sekali agar bisa lolos ke babak berikutnya. [initial]

 (gl/dim)