Toni Kroos Akui Madrid Lebih Beruntung
Asad Arifin | 26 April 2018 20:06
Bola.net - - Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, dengan jujur mengakui jika timnya lebih beruntung pada laga melawan Bayern. Sebab, Madrid sejatinya lebih banyak berada dalam tekanan Bayern.
Bermain di Allianz Arena pada leg pertama babak semifinal Liga Champions, Kamis (26/4) dini hari WIB, Madrid mampu menang atas Bayern. Madrid membawa pulang kemenangan ke Spanyol dengan skor 1-2.
Kami bisa memanfaatkan momen-momen penting selama pertandingan dan kami bekerja sangat keras. Kami lebih banyak berlari dari biasanya. Tapi, saya akui memang benar bahwa kami lebih beruntung, ucap Kroos.
Statistik permainan menunjukkan Bayern memang lebih dominan. Berdasarkan Soccerway, Bayern menguasai 63 persen penguasaan bola berbanding 37 persen untuk Madrid. Bayern juga melepas 11 kali tendangan dengan lima diantaranya tepat sasaran.
Sementara, Madrid hanya melepas tiga tendangan tepat sasaran dari lima kali percobaan.
Bayern punya lebih banyak peluang jika dibandingkan dengan kami. Tapi, itu adalah hal yang normal jika kami harus menderita di babak semifinal. Kami juga tidak cukup menguasai bola untuk bisa mengontrol laga, ulas Kroos.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Transfer ke Madrid, Icardi: Saya Main PlayStation Pakai Inter
Liga Italia 25 April 2018, 22:36 -
Owen Berharap Madrid Bisa Jebol Gawang Bayern
Liga Champions 25 April 2018, 19:53 -
Salah dan Neymar Sulit, Madrid Diminta Kejar Harry Kane
Liga Spanyol 25 April 2018, 19:06 -
Pesan Penyemangat Ronaldo Untuk Rashford
Liga Spanyol 25 April 2018, 18:41 -
Lewandowski Diincar Madrid, Ini Reaksi Pelatih Bayern
Liga Eropa Lain 25 April 2018, 18:37
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39