Tim Terbaik Liverpool Untuk Hadapi Hoffenheim
Afdholud Dzikry | 22 Agustus 2017 12:45
Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp mengungkapkan bahwa menghadapi Hoffenheim dia akan memainkan tim terbaik setelah melakukan rotas di pertandingan Premier League pekan lalu.
Menghadapi Crystal Palace pekan lalu, Liverpool memang melakukan sejumlah pergantian di starting XI mereka. Dejan Lovren, Mohamed Salah hingga Emre Can dicadangkan.
The Reds sendiri pada pertandingan itu akhirnya menang susah payah lewat gol tunggal dari Sadio Mane pada menit ke-73.
Nah, jelang leg kedua play off Liga Champions melawan Hoffenheim di Anfield tengah pekan ini, Klopp mengatakan bahwa tim terbaik akan dia mainkan, bukan tim coba-coba.
Anda tak bisa melakukan rotasi pada kualifikasi Liga Champions, ujar Klopp kepada Liverpool Echo.
Intensitas di Liga Champions sangat sulit, untuk kedua tim bukan hanya untuk kami, pertandingan di Liga Champions sangat spesial dan karena itulah kami membuat perubahan saat melawan Crystal Palace, tandasnya.
Liverpool sendiri hanya butuh hasil imbang untuk memastikan mereka lolos ke putaran final Liga Champions setelah di leg pertama di kandang Hoffenheim menang 2-1.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal TV : 22 - 24 Agustus 2017
Jadwal Televisi 21 Agustus 2017, 06:06 -
Toni: Higuain Satu Dari Empat Striker Terbaik Dunia
Liga Italia 19 Agustus 2017, 21:50 -
Donnarumma: Tugas Kami Kembalikan Milan ke Liga Champions
Liga Italia 19 Agustus 2017, 21:30 -
Costa: Juventus Calon Kuat Juara Liga Champions
Liga Champions 19 Agustus 2017, 17:20 -
Sudah Lebih Dari Sepuluh Kali Milan Menang 6-0
Liga Eropa UEFA 18 Agustus 2017, 13:29
LATEST UPDATE
-
Dipermak Australia, Patrick Kluivert: Andai Penalti Kevin Diks Masuk....
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:31 -
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40