Tertunda Tragedi WTC, Cech Bangga Jadi Centurion

Editor Bolanet | 19 Maret 2014 14:24
Tertunda Tragedi WTC, Cech Bangga Jadi Centurion
Petr Cech. (c) AFP
- Petr Cech belum lama ini mengisahkan debut pertamanya di Liga Champions bersama Sparta Praha, sebelum akhirnya pindah ke dan menjadi centurion, pemain dengan 100 penampilan, usai laga melawan (19/03).

Kiper asal Republik Ceska tersebut menyebut bahwa debutnya sempat tertunda akibat tragedi pengeboman menara WTC di Amerika Serikat. Ia sendiri tak pernah menduga bisa bermain di Liga Champions begitu lama setelah itu dan cukup bangga dengan prestasinya.

Saya harusnya memainkan laga pertama saya di Liga Champions melawan Spartak Moscow pada tahun 2001. Namun tragedi 9/11 terjadi dan semua laga ditunda. Jadi akhirnya saya harus menunggu satu atau dua pekan untuk debut saya. Kala itu kami melakoni laga away di Bayern dan kami bermain 0-0, tutur Cech pada Daily Star.

Saat itu saya tidak percaya akan bisa mencapai laga ke-100. Ketika anda datang dan bermain anda ingin terus bertahan selama mungkin dan mempertahankan standar anda. Saya amat beruntung bisa bermain sebanyak itu. 100 laga merupakan capaian yang membanggakan, pungkasnya. [initial]



 (dst/rer)