Ter Stegen Optimis Barca Tembus Final Berlin

Editor Bolanet | 5 Mei 2015 09:54
Ter Stegen Optimis Barca Tembus Final Berlin
Marc-Andre Ter Stegen (c) AFP
- Marc-Andre Ter Stegen percaya bahwa kini punya kans yang lumayan besar untuk bermain di laga final Liga Champions, yang bakal digelar di Berlin tahun ini.

Kiper Jerman tersebut juga yakin bahwa pertandingan semifinal melawan Bayern Munich datang di saat yang tepat. Tim tengah berada di performa terbaik usai mereka menang 8-0 atas Cordoba dan mempertahankan tempat di puncak klasemen La Liga.

Pelatih dan para pemain - termasuk saya sendiri - tidak ingin berbicara terlalu jauh. Masih terlalu awal untuk membicarakan tentang laga final. Namun jika kami mengambil satu langkah demi satu langkah dan terus fokus, demikian halnya di liga, kami akan punya peluang yang bagus untuk mewujudkan hal tersebut, tutur Ter-Stegen pada UEFA.

Barcelona akan menjamu Bayern di leg pertama semifinal tengah pekan ini. [initial]

 (uefa/rer)