Suarez: Barcelona Sudah Banyak Berkembang

Editor Bolanet | 11 Desember 2014 08:25
Suarez: Barcelona Sudah Banyak Berkembang
Luis Suarez. (c) AFP
- Luis Suarez merasa bahwa kemenangan 3-1 yang diraih atas di Liga Champions (11/12), merupakan bukti bahwa timnya sudah menunjukkan banyak perkembangan semenjak awal musim.

Raksasa Catalan sempat kalah 2-3 di Parc des Princes dalam pertemuan pertama. Namun dini hari tadi mereka bangkit dari ketertinggalan untuk menang dan merebut posisi puncak grup.

Kami sudah banyak berkembang. Kami tahu bahwa bersama-sama, kami bisa mencapai puncak, dan itu yang kami lakukan. PSG merupakan tim yang hebat. Saya pikir mereka bermain dengan baik, namun di babak dua kami lebih tenang, kami mengendalikan permainan dan dengan keunggulan 2-1 kami bisa terus menekan, tutur Suarez pada reporter.

Kami akan bermain di kandang pada leg kedua babak 16 besar dan kami tahu di Barcelona anda harus terus berusaha untuk finish pertama, pungkasnya.

Suarez mencetak satu gol dalam laga yang digelar di Camp Nou dini hari tadi. [initial]

 (gl/rer)