Simeone Akan Turunkan Courtois Lawan Chelsea

Editor Bolanet | 19 April 2014 05:30
Simeone Akan Turunkan Courtois Lawan Chelsea
Thibaut Courtois. (c) AFP
- Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone mengisyaratkan akan menurunkan kiper Thibaut Courtois saat lawan di Liga Champions, (23/4). Sebelumnya status Courtouis ini memang menjadi polemik

Pemain berusia 21 tahun ini merupakan pemain The Blues yang dipinjamkan ke Atleti. Sempat beredar kabar bahwa Chelsea memasukkan klausul larangan bermain jika Atletico bertemu Chelsea di kancah Eropa. Ada juga kabar yang menyebut Atleti harus membayar cukup mahal jika ingin memainkan sang kiper.

Namun Simeone mantap akan menurunkan kiper asal Belgia ini kecuali memang ada larangan yang mengharuskan Courtois menepi.

Pada prinsipnya dia akan bermain. Sampai presiden atau direktur datang untuk memberitahu saya bahwa dia tidak bisa bermain, kami akan menganggap dia bisa bermain, terang Simeone seperti dilansir AFP.

Courtois sendiri sudah menjalani musim ketiga peminjamannya di Vicente Calderon.[initial]

 (AFP/ada)