San Siro Jadi Venue Final Liga Champions 2016

Editor Bolanet | 15 November 2013 22:16
San Siro Jadi Venue Final Liga Champions 2016
San Siro. (c) Bola.net
- UEFA telah menentukan venue pertandingan final Liga Champions tahun 2016 mendatang. Stadion San Siro di kota Milan terpilih menjadi tempat digelarnya laga puncak Liga Champions musim 2015-16.

Stadion yang juga dikenal dengan nama Giuseppe Meazza itu mampu menampung 80.000 penonton. Saat ini San Siro merupakan markas dari dua rival kota Milan; dan AC Milan.

Sebelumnya San Siro sudah menggelar final Liga Champions tiga kali pada tahun 1965, 1970, dan 2001. Final Liga Champions terakhir kali digelar di Italia pada 2009; saat itu Barcelona FC mengalahkan Manchester United 2-0 di Olimpico Roma.

Untuk final Liga Champions 2015, UEFA telah menunjuk Olympic Stadium Berlin, markas Hertha Berlin. Musim ini, final akan digelar di Estadio Da Luz, markas .

Musim ini final Liga Europa juga digelar di Italia, tepatnya di Juventus Stadium. (foti/hsw)