Samuel Eto'o: Barca Sukses Besar Bukan karena Messi
Richard Andreas | 10 April 2019 15:00
Bola.net - - Mantan pemain Barcelona, Samuel Eto'o mengklaim kesuksesan Barca beberapa tahun lalu berhasil diraih bukan karena faktor Lionel Messi. Eto'o justru yakin dirinyalah yang berperan penting pada keberhasilan Barca meraih banyak trofi.
Kala itu, Eto'o merupakan salah satu striker paling mematikan Barca di era Guardiola. Messi masih sangat muda, peran Messi sebenarnya tidak terlalu banyak pada masa-masa kejayaan Barca kala itu.
Barca era Guardiola memang disebut sebagai Barca terbaik sejauh ini. Skuat Barca kala itu masih memiliki pemain-pemain top seperti Carles Puyol, Xavi, Andres Iniesta, dan striker-striker ganas seperti Samuel Eto'o dan Thierry Henryu
Musim 2008/09 dan 2009/10 merupakan era terbaik Barca dengan tiki-takanya. Biar begitu, Eto'o yakin peran Messi di era itu sangatlah kecil. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Permintaan Maaf Guardiola
Eto'o tidak terima jika kesukesan Barca pada masa itu dipengaruhi besar oleh faktor Messi. Kala itu, Barca pernah meraih enam trofi mayor dalam semusim, dan Eto'o yakin Barca bisa sukses bukan karena Messi, tetapi karena dia sendiri.
"Saya pernah berkata pada Guardiola: 'anda akan meminta maaf pada saya karena saya yang akan membuat Barcelona menang, bukan Lionel Messi'," buka Eto'o kepada beIN Sports via Daily Star.
"Itulah situasinya dahulu. Messi bakal datang setelahnya, tetapi jika anda bertanya pada Xavi, Andres Iniesta, dan semua pemain lain, [mereka akan menjawab] itu era saya."
"Sayalah yang membuat Barca juara, dan Guardiola akan meminta permintaan maaf saya," sambung dia.
Tidak Memahami Skuat
Lebih lanjut, Eto'o yakin kesuksesan Guardiola sebenarnya terbantu oleh komposisi pemain hebat. Dia menuding Guardiola sebenarnya tidak terlalu memahami skuat Barca, dia bisa jadi juara karena para pemain memang sudah hebat.
"Pep Guardiola telah menjalani seluruh hidupnya di Barcelona. Namun, pada masa-masa yang dia habiskan di sana, dia tidak memahami skuat. Dia tidak menjalani kehidupan grup kami," tandas Eto'o.
Sejak meninggalkan Barca, Guardiola menjajal peruntungan di Bayern Munchen, tetapi masih gagal di Liga Champions. Kini, dia berusaha mewujudkan mimpi bersama Man City.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Solskjaer Berharap Rashford Bisa Beraksi Lawan Barcelona
Liga Champions 9 April 2019, 22:49 -
Solskjaer Pastikan Pogba Tak Kemana-mana Musim Depan
Liga Inggris 9 April 2019, 22:20 -
MU vs Barcelona, Panggung Paul Pogba dan Lionel Messi
Liga Champions 9 April 2019, 22:00 -
De Boer Yakin Kepergian De Ligt Tak Dapat Dicegah Lagi
Liga Eropa Lain 9 April 2019, 21:25 -
MU vs Barcelona, Setan Merah Tidak Terobsesi Dendam Masa Lalu
Liga Champions 9 April 2019, 21:20
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39