Sahin: Dortmund Tak Akan Kalah Andai Pirlo Tetap Main

Editor Bolanet | 9 Maret 2015 22:04
Sahin: Dortmund Tak Akan Kalah Andai Pirlo Tetap Main
Andrea Pirlo (c) AFP
- Gelandang Borussia Dortmund, Nuri Sahin mengungkapkan bahwa timnya tak akan kalah dari di leg pertama andai Andrea Pirlo tak cedera.

Seperti diketahui, Dortmund kalah 1-2 di leg pertama saat bermain di Juventus Stadium akhir bulan lalu, dengan Pirlo terpaksa diganti pada menit ke-37 karena cedera dan kedudukan imbang 1-1.

Dan dikatakan Sahin, dirinya yakin andai Pirlo tetap bermain maka timnya tak akan kalah. Karena menurutnya, timnya telah mempersiapkan taktik melawan Juventus yang diperkuat Pirlo.

Saya tak ingin menjadi sosok yang tak punya respek, tapi saya akan memilih Pirlo tak cedera. Tendangan bebas Pirlo luar biasa, tendangan sudutnya sama berbahayanya dengan tendangan shot on target-nya dan dia bisa menemukan ruang di antara pemain bertahan. Dia punya kualitas brutal, ujarnya.

Tapi kami berkunjung ke sana dengan rencana jelas tentang bagaimana menghadapi tim yang diperkuat Pirlo dan rencana ini sukses sampai Pirlo keluar, tandasnya.[initial]

 (gl/dzi)