Ronaldo: Trofi Liga Champions Menanti Madrid

Editor Bolanet | 28 Agustus 2015 08:27
Ronaldo: Trofi Liga Champions Menanti Madrid
Cristiano Ronaldo (c) AFP
- Cristiano Ronaldo menegaskan bahwa Real Madrid siap melakukan yang terbaik demi mewujudkan ambisi meraih gelar Liga Champions musim ini.

Musim ini, Los Blancos akan menghuni Grup A dan tergabung dengan beberapa tim kuat seperti PSG, Shakhtar Donetsk, dan Malmo.

Ronaldo mengatakan bahwa grup yang didapat oleh Madrid terhitung cukup berat, namun ia dan timnya akan berusaha keras untuk melangkah sejauh mungkin.

Kami tergabung dengan tim kuat dan kami akan berusaha keras untuk lolos. Liga Champions merupakan gelar yang ingin kami menangkan, jelas Ronaldo pada Marca.

Madrid kini tengah bersiap menghadapi Real Betis di La Liga akhir pekan ini. [initial]

 (mar/rer)