Ronaldo: Sejajar dengan Pele, Rasanya Luar Biasa

Editor Bolanet | 14 Januari 2014 10:13
Ronaldo: Sejajar dengan Pele, Rasanya Luar Biasa
Ronaldo bangga bisa sejajar dengan Pele. (c) AFP
- Pemenang Ballon d'Or 2013, Cristiano Ronaldo, menyebut bahwa dirinya amat bangga bisa berdiri sejajar dengan Pele sebagai pemain terbaik dunia di gala FIFA yang diadakan di Zurich beberapa saat yang lalu. Menurutnya,itu adalah malam yang tak terlupakan bagi dirinya.

Pele sendiri sebelumnya tak pernah memenangkan Ballon d'Or karena ia tak bermain di Eropa. Namun FIFA kemudian memberinya kejutan malam tadi melalui penghargaan khusus yang disebut Prix D'Honneur.

Ia adalah seorang legenda sepakbola dan begitu nama saya disebut setelah dirinya untuk mendapatkan Ballon d'Or, saya merasa amat luar biasa, tutur Ronaldo pada The Telegraph.

Saya tidak bisa mengharapkan malam yang lebih baik dari ini, bahkan di dalam mimpi saya. Saya harus bangga dengan semua kerja dan usaha yang saya lakukan setahun belakangan, pungkas pemain Real Madrid itu.

Ronaldo mendapat gelar Ballon d'Or dengan mengalahkan Lionel Messi dan Franck Ribery, dua finalis lainnya. [initial]

 (tele/rer)