Ronaldo Menang Ballon d'Or, Neuer Mengeluh

Editor Bolanet | 14 Januari 2015 10:36
Ronaldo Menang Ballon d'Or, Neuer Mengeluh
Manuel Neuer. (c) AFP
- Manuel Neuer mengungkapkan rasa kecewa usai ia gagal memenangkan Ballon d'Or 2014. Sang kiper menyebut bahwa sulit bagi pemain dengan posisi sepertinya untuk menjadi yang terbaik.

Pemain Bayern Munich dan Timnas itu hanya finish di urutan tiga, di belakang sang pemenang Cristiano Ronaldo dan runner-up Lionel Messi.

Saya selalu sadar bahwa akan sulit untuk mengalahkan para striker. Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi sudah membuat pernyataan yang tegas di dunia sepakbola tahun lalu. Sebagai kiper, lebih sulit bagi saya untuk melakukan itu, tutur Neuer pada DFB.

Ketika pertandingan dimulai, hal pertama yang ditanyakan oleh orang-orang adalah siapa yang mencetak gol dan bukan bagaimana kiper tampil. Saya pikir hal tersebut takkan pernah berubah, pungkasnya. [initial]

  (dfb/rer)