Ronaldo: Laga Melawan Bayern Spesial

Editor Bolanet | 26 April 2014 18:06
Ronaldo: Laga Melawan Bayern Spesial
Cristiano Ronaldo. (c) AFP
- Cristiano Ronaldo menganggap laga antara Real Madrid dan Bayern Munich, yang ia mainkan pada hari Kamis lalu tersebut, merupakan pertandingan yang istimewa.

Pasalnya, sosok asal Portugal tersebut sebelumnya sudah absen selama dua pekan akibat cedera. Ia akhirnya bisa ikut membantu timnya menang 1-0 atas raksasa Bavaria di leg pertama semifinal Liga Champions, meski akhirnya ditarik keluar lapangan pada menit ke-73.

Saya harus berhenti bermain untuk dua pekan dan saya ingin sekali berada di atas lapangan. Kami semua merasa senang, laga melawan Bayern benar-benar terasa spesial, tutur Ronaldo singkat menurut laporan ISF.

Leg kedua semifinal Liga Champions di Allianz Arena akan dilakoni Madrid pada pertengahan pekan depan. [initial]

 (isf/rer)