Ronaldo Klaim Messi Juga Layak Disalahkan Atas Kekalahan dari Liverpool
Dimas Ardi Prasetya | 10 Mei 2019 01:08
Bola.net - - Menurut legenda Real Madrid Ronaldo, Lionel Messi juga harus disalahkan atas kekalahan Barcelona dari Liverpool.
Messi tampil apik musim ini. Ia pun sukses membawa Barcelona menembus babak semifinal Liga Champions.
Sebelumnya di babak perempat final, ia tampil apik khususnya di leg kedua, untuk membawa Barca menang atas Manchester United. Performa apik itu ia lanjutkan di leg pertama semifinal kontra Liverpool.
Bermain di Camp Nou, Messi mencetak brace. Ia pun membantu Blaugrana menang telak 3-0.
Namun di leg kedua di Anfield, Messi tak bisa berkutik. Ia pun tak bisa memotivasi skuat Barca hingga akhirnya mereka ditelan 4-0 oleh pasukan Jurgen Klopp.
Tidak Adil
Usai laga itu, muncul laporan terkait nilai para pemain Barca di laga tersebut. Contohnya saja Philippe Coutinho yang diberi nilai 0 oleh sebuah media terbitan Spanyol.
Kemudian, sorotan juga diarahkan terhadap pelatih Barca, Ernesto Valverde. Apalagi terkait gol keempat Liverpool yang tercipta dari skema corner kick. Ronaldo lantas mengatakan bahwa Messi harusnya juga layak disalahkan, sama seperti ketika ia dipuji-puji ketika membawa Barca meraih kemenangan.
"Adalah tidak adil untuk mengarahkan pelaku ke sebuah kekalahan. Saya melihat bahwa Barcelona memiliki tim yang hebat dan memiliki pemain terbaik di dunia, yaitu Messi," ujarnya seperti dilansir Goal International.
“Suatu hari saya membaca bahwa pemain lain kalah dan Barca menang [karena] Messi. Ini adalah ketidakadilan yang luar biasa bagi semua pemain dan staf pelatih," cetus Ronaldo.
“Barcelona adalah tim yang hebat dengan pemain hebat dan pelatih yang sangat bagus. Anda harus sedikit lebih berhati-hati dengan kritik," tegasnya.
Resep Matikan Messi
Di leg kedua, Messi tak bisa banyak berkutik. Sebab ia mendapatkan penjagaan ketat dari Fabinho.
Gelandang asal Brasil itu kemudian membeberkan apa rahasia sukses timnya mematikan Messi. Ia menyebut semua pemain berusaha keras untuk menghentikan aliran bola dari pemain lain pada La Pulga.
"Messi? Seluruh anggota tim bertahan, seperti yang saya sudah katakan, kami mempertaruhkan hidup kami di lapangan. Saya coba melakukan segalanya agar bola tidak sampai pada Messi," ucap Fabinho pada RMC Sports.
Musim ini, Lionel Messi sudah bermain sebanyak 47 kali di semua ajang kompetisi. Ia mencetak 48 gol dan memberikan 22 assist.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ronaldo Dukung Zidane Depak Bale
Liga Spanyol 9 Mei 2019, 23:29 -
Liverpool Masih Penasaran dengan Asensio
Liga Inggris 9 Mei 2019, 13:00 -
Zidane Minta Real Madrid Pulangkan Achraf Hakimi
Liga Spanyol 9 Mei 2019, 12:26
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39