Rodgers Jelaskan Alasan Ganti Balotelli

Editor Bolanet | 23 Oktober 2014 06:37
Rodgers Jelaskan Alasan Ganti Balotelli
Mario Balotelli. (c) afp
- Brendan Rodgers menjelaskan bahwa keputusan dirinya menarik keluar Mario Balotelli di laga lawan Real Madrid murni berdasarkan alasan taktik.

Laga matchday 3 Grup B Liga Champions yang dilangsungkan di Anfield tersebut berakhir dengan kemenangan telak Madrid 0-3 atas . Di laga tersebut, The Reds tampil cukup buruk.

Balotelli juga masih tetap tampil jelek seperti sebelum-sebelumnya. Rodgers pun akhirnya menariknya keluar di babak kedua dan digantikan dengan Adam Lallana. Setelah adanya pergantian tersebut, permainan The Reds sedikit membaik.

Usai laga, Rodgers pun menjelaskan bahwa dirinya mengganti Balotelli murni karena alasan taktik.

Penarikan Balotelli itu demi taktik. Saya merasa kami butuh intensitas lebih melalui lini tengah dan merasa kami juga butuh lebih sering menekan bek tengah mereka. Lallana masuk dan bermain bagus. Raheem Sterling juga bermain di sana dan tampil bagus, dia terus bekerja keras dan saya rasa dia tampil ekselen, tutur Rodgers pada Sky Sports News. [initial]

 (sky/dim)