Robben: Arsenal Hampa Gelar Karena Menjual Bintang

Editor Bolanet | 16 Februari 2013 23:00
Robben: Arsenal Hampa Gelar Karena Menjual Bintang
Arjen Robben. (c) AFP
- Sebelum duel Liga Champions antara vs Bayern Munich, winger FC Hollywood Arjen Robben ditanya seputar sang lawan.

Media Inggris The Sun sempat menyodorkan kondisi 'hampa trofi' The Gunners dan meminta pendapat mantan pemain itu untuk beropini.

Saya sekarang di Jerman dan tak lagi ada di Inggris, jadi sejatinya agak sulit jika harus diminta menilai situasi Arsenal. Namun hal mendasar adalah dibiarkannya pemain terbaik pergi, jawab Robben.

Pemain yang juga pernah bermain bagi Real Madrid itu menyebut kepergian Samir Nasri, Cesc Fabregas, Robin van Persie dan Alex Song dalam beberapa tahun terakhir membuat skuad Arsene Wenger hilang keseimbangan.

Susah jika Anda terus membangun tim secara ulang terus menerus. Trofi juga jelas penting, apalagi 8 tahun tanpa gelar itu jelas waktu yang sangat amat panjang. (sun/lex)