Review: Barcelona Tersingkir!
Editor Bolanet | 10 April 2014 03:44
Pertandingan dimulai dengan tensi yang tinggi dan hasrat mencetak gol yang besar. Peluang pertama justru diperoleh oleh Lionel Messi. Sayang tendangan pemain Argentina itu masih melambung di atas mistar.
Setelah itu giliran Atletico yang ganti memegang kendali permainan. Bahkan Atleti bisa mencetak gol di menit ke-5. membuat timnya unggul setelah mendapatkan umpan dari .
Unggul satu gol membuat semangat anak asuh Diego Simeone semakin membara. Mereka percaya diri mengurung daerah pertahanan Barca. David Villa membuat dua peluang namun masih membentur tiang.
Perlahan Barca berusaha keluar dari tekanan tim tuan rumah. Dua kali percobaan dari Messi masih belum bisa membuahkan hasil. Sampai wasit Howard Webb menghentikan babak pertama skor 1-0 untuk Atletico masih bertahan.
Memasuki babak kedua terjadi perbedaan ketimbang babak pertama. Barca perlahan terlihat mulai memegang kendali permainan. Mereka sudah percaya diri memberikan tekanan kepada tim tuan rumah.
Saling terjadi jual beli serangan antar sesama klub La Liga ini. Messi, Neymar dan sempat mengancam gawang Thibaut Courtois tapi masih tak ada gol. Sebaliknya dan hampir saja menambah keunggulan tim tuan rumah.
Memasuki sepuluh menit akhir, serangan dari kubu Barca masih belum putus. Pemain belakang Atleti cukup solid untuk menghadang tekanan dari lawannya. Mereka sabar menanti saat yang tepat untuk melancarkan serangan balik yang cepat dan berbahaya.
Barcelona akhirnya tak mampu mengatasi perlawanan Atletico di sisa waktu yang ada. Sampai wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya laga Atleti tetap mengunci kemenangan 1-0. Barcelona harus mengucapkan selamat tinggal di kompetisi Liga Champions setelah kalah agregat 2-1.
Atletico Madrid: Courtois; Juanfran, Godin, Miranda, Filipe; Tiago, Gabi, Koke, Raul Garcia; Adrian (Diego 62'), Villa (Rodriguez 79').
Barcelona FC: Pinto; Alves, Bartra, Mascherano, Alba; Xavi, Iniesta (Pedro 72'), Sergio Busquets; Fabregas (Alexis 61'), Messi, Neymar.
Statistik Atletico Madrid - Barcelona FC:
Penguasaan bola: 29% - 71%
Shot (on goal): 15 (5) - 12 (3)
Corner: 6 - 7
Pelanggaran: 15 - 9
Offside: 4 - 0
Kartu kuning: 1 - 3
Kartu merah: 0 - 0 (bola/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Laudrup Jagokan Atletico Juara Liga Champions
Liga Champions 9 April 2014, 23:55 -
Laudrup Pesimis Madrid Juara La Liga
Liga Spanyol 9 April 2014, 23:35 -
Carvajal: Lolos ke Semifinal Menambah Motivasi Madrid
Liga Champions 9 April 2014, 22:56 -
Larsson Sayangkan Cedera Valdes
Liga Champions 9 April 2014, 22:01 -
Larsson Yakin Barca Juara Liga Champions
Liga Champions 9 April 2014, 21:39
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23