Ramos: Adalah Kehormatan Merasakan Undecima Sebagai Kapten

Editor Bolanet | 8 Juni 2016 22:37
Ramos: Adalah Kehormatan Merasakan Undecima Sebagai Kapten
Sergio Ramos (c) AFP
- Sergio Ramos mengaku sangat bangga setelah mengantarkan timnya meraih gelar juara Liga Champions yang ke-11 atau Undecima. Klub berjuluk Los Blancos ini keluar sebagai juara setelah mengalahkan Atletico Madrid di Milan.


Bagi Ramos sendiri, gelar juara tersebut adalah yang kedua kalinya sejak bergabung dengan Real Madrid. Gelar pertama dalam kompetisi Eropa paling bergengsi tersebut pertama kali diraih pada tahun 2014 lalu, juga setelah menjalani final lawan Atletico Madrid.


Adalah kehormatan besar memiliki kesempatan mengangkat trofi piala di Eropa sebagai kapten, ucap Ramos pada laman resmi Real Madrid.


Kemenangan tersebut adalah hasil perjuangan kami, kerja keras, dan kerendahan hati kami, paparnya.


Bersama Real Madrid musim lalu, pemain 30 tahun tersebut bermain sebanyak 33 kali di semua kompetisi menyumbangkan tiga gol. Saat ini ia sedang tergabung dalam skuat Spanyol untuk menjalani Euro 2016. [initial]

 (rmfc/shd)