Prediksi Shakhtar Donetsk vs Real Madrid 12 Oktober 2022
Gia Yuda Pradana | 10 Oktober 2022 15:04
Bola.net - Real Madrid akan menghadapi Shakhtar Donetsk di Stadion Wojska Polskiego pada matchday 4 Grup F Liga Champions 2022/2023. Pertandingan ini dijadwalkan kick-off Rabu, 12 Oktober 2022, jam 02:00 WIB.
Madrid memimpin klasemen dengan 9 poin, diikuti Shakhtar (4), RB Leipzig (3), dan Celtic (1). Sang juara bertahan akan memastikan diri lolos ke babak 16 besar dengan dua laga tersisa jika mampu mengamankan kemenangan atas Shakhtar di laga ini.
Laga ini takkan dimainkan di kandang Shakhtar di Ukraina. Sebagai dampak invasi Rusia, UEFA memerintahkan Shakhtar untuk memainkan laga-laga kandang mereka musim ini di tempat netral. Pilihannya adalah Stadion Wojska Polskiego di Warsawa, Polandia.
Pada matchday sebelumnya, Madrid menaklukkan Shakhtar 2-1 di Santiago Bernabeu. Gol-gol Rodrygo dan Vinicius Junior, yang hanya bisa dibalas sekali oleh Oleksandr Zubkov, memastikan Madrid meraih poin penuh.
Dalam beberapa laga terakhir, permainan Madrid memang tak bisa dibilang memuaskan, tetapi pasukan Carlo Ancelotti tetap mampu meraih hasil-hasil yang mereka inginkan. Musim ini, mereka belum terkalahkan di semua ajang.
Di Liga Champions musim ini, Karim Benzema dan kawan-kawan bahkan masih sempurna hingga pertandingan ketiga. Kini, mereka membidik kemenangan keempat, yang juga berarti kelolosan ke babak 16 besar.
Perkiraan Susunan Pemain
Shakhtar Donetsk (4-1-4-1): Trubin; Konoplya, Matviyenko, Bondar, Taylor; Stepanenko; Mdryk, Sudakov, Bondarenko, Shved; Zubkov.
Pelatih: Igor Jovicevic.
Info skuad: Kornienko (cedera).
Real Madrid (4-3-3): Lunin; Mendy, Alaba, Militao, Carvajal; Kroos, Tchouameni, Modric; Vinicius, Benzema, Rodrygo.
Pelatih: Carlo Ancelotti.
Info skuad: Courtois (cedera), Ceballos (cedera).
Head-to-Head
Head-to-Head di European Cup/Liga Champions
Pertemuan: 7
Shakhtar Donetsk menang: 2
Gol Shakhtar Donetsk: 10
Seri: 0
Real Madrid menang: 5
Gol Real Madrid: 19.
5 Pertemuan Terakhir
06-10-2022 Madrid 2-1 Shakhtar (UCL)
04-11-2021 Madrid 2-1 Shakhtar (UCL)
20-10-2021 Shakhtar 0-5 Madrid (UCL)
02-12-2020 Shakhtar 2-0 Madrid (UCL)
21-10-2020 Madrid 2-3 Shakhtar (UCL).
5 Pertandingan Terakhir Shakhtar Donetsk (M-M-S-M-K)
07-09-22 Leipzig 1-4 Shakhtar (UCL)
10-09-22 Shakhtar 2-1 C Odessa (Liga)
14-09-22 Shakhtar 1-1 Celtic (UCL)
01-10-22 M Kharkiv 1-6 Shakhtar (Liga)
06-10-22 Madrid 2-1 Shakhtar (UCL).
5 Pertandingan Terakhir Real Madrid (M-M-S-M-M)
15-09-22 Madrid 2-0 Leipzig (UCL)
19-09-22 Atletico 1-2 Madrid (La Liga)
03-10-22 Madrid 1-1 Osasuna (La Liga)
06-10-22 Madrid 2-1 Shakhtar (UCL)
09-10-22 Getafe 0-1 Madrid (La Liga).
Statistik dan Prediksi Skor
- Shakhtar menang 2 kali dan kalah 5 kali dalam 7 pertemuan dengan Madrid di Liga Champions sejauh ini (M2 S0 K5).
- Shakhtar selalu kalah dan selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya melawan Madrid di Liga Champions.
- Shakhtar cuma kalah 2 kali dalam 9 laga terakhirnya di semua kompetisi (M5 S2 K2).
- Shakhtar cuma menang 1 kali dalam 10 laga terakhirnya di Liga Champions (M1 S4 K5).
- Madrid belum terkalahkan di semua kompetisi musim ini (M11 S1 K0).
- Madrid baru mencatatkan 4 clean sheet di semua kompetisi musim ini.
- Madrid selalu menang dalam 5 laga terakhirnya di Liga Champions.
- Madrid selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 dari 5 laga terakhirnya di Liga Champions.
- Madrid memenangi 5 dari 7 laga tandang terakhirnya di Liga Champions (M5 S0 K2).
- Madrid selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 dari 7 laga terakhirnya melawan Shakhtar di Liga Champions.
Prediksi skor akhir: Shakhtar Donetsk 1-2 Real Madrid.
Klasemen Liga Champions
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Real Madrid Sikat Shakhtar Donetsk, Gendong La Liga, Buang-Buang Peluang tapi Menang, Dasar Tim Hoki
- Real Madrid Menang Susah Payah Atas Getafe, Membosankan, Militao Lebih Baik dari Araujo
- Mengagumi Kehebatan Napoli: Liverpool, Rangers, dan Ajax Semuanya Dihabisi!
- Banner Simpati untuk Para Korban Tragedi Kanjuruhan di Allianz Arena
- Tottenham Melempem Lagi, Netizen: Conte Sudah Tidak Sakti, Tukar Liga Europa Saja Sama Manchester Un
- Inter Kalahkan Barcelona, Tagar Inzaghi Out Disimpan Sementara
- Dunia Terbalik di Grup B Liga Champions: Club Brugge Memimpin, Atletico Madrid Juru Kunci
- Rabiot serta Vlahovic Dimanjakan 3 Assist Di Maria, dan Juventus pun Menang
- Erling Haaland = Pemain Editan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Barcelona vs Celta Vigo 10 Oktober 2022
Liga Spanyol 8 Oktober 2022, 09:04 -
Prediksi AS Roma vs Lecce 10 Oktober 2022
Liga Italia 8 Oktober 2022, 09:03 -
Prediksi Everton vs Manchester United 10 Oktober 2022
Liga Inggris 8 Oktober 2022, 09:02 -
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Oktober 2022
Liga Inggris 8 Oktober 2022, 09:01
LATEST UPDATE
-
Prediksi Uruguay vs Argentina 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:11 -
Australia vs Timnas Indonesia: Jam Kick-off dan Siaran Langsung
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:10 -
Prediksi Ekuador vs Venezuela 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:08 -
Testimoni Patrick Kluivert: Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bakal Cerah!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56