Pochettino: Zidane Akan Jadi Manajer Hebat di Premier League
Rero Rivaldi | 1 November 2017 07:00
Bola.net - - Zinedine Zidane akan menjadi manajer sukses di Premier League, menurut bos , Mauricio Pochettino.
Bos Real Madrid, Zidane, tengah ada di bawah tekanan usai juara Spanyol dan Eropa tertinggal delapan angka dari tim pemuncak klasemen La Liga, Barcelona, menyusul kekalahan mengejutkan 1-2 dari Girona pekan lalu.
Pria Prancis mencatat start spektakuler dalam perjalanan karirnya sebagai pelatih, memenangkan dua Liga Champions, satu trofi La Liga, dan menjadi pelatih terbaik dunia 2017 versi FIFA.
Pochettino, yang timnya akan menjamu Madrid di Liga Champions malam nanti, mengatakan bahwa Zidane punya kans besar untuk meraih sukses yang sama jika bekerja di Inggris.
Ya, saya kira demikian, mengapa tidak? Wajar saja jika anda melihat seseorang seperti Zidane dan apa yang sudah ia raih, dan berpikir bahwa dia akan bisa meraih sukses di sini, tuturnya di FFT.
Saya katakan ini terkait kapasitasnya sebagai pelatih, sebagai pribadi, apa yang ia raih di Real Madrid, dan FIFA juga memilihnya sebagai pelatih terbaik dunia, jadi mengapa tidak?
Pada akhirnya, itu adalah sesuatu yang tergantung pada dirinya, namun dia punya semua kualitas untuk meraih sukses di Inggris atau tempat lainnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pochettino: Ronaldo Teladan untuk Semua Pemain
Liga Champions 31 Oktober 2017, 23:08 -
Madrid Sedang Limbung, Pochettino Ogah Sombong
Liga Champions 31 Oktober 2017, 22:32 -
Gareth Bale Resmi Tak Main Lawan Tottenham
Liga Champions 31 Oktober 2017, 22:05 -
Sergio Ramos Bertutur Sakitnya Kekalahan dari Girona
Liga Spanyol 31 Oktober 2017, 21:34 -
Madrid Dikalahkan Girona, Deulofeu: Itu Bagus!
Liga Spanyol 31 Oktober 2017, 19:31
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39