Piala Super Eropa 2022, Buah Hasil Kerja Keras Para Pemain Real Madrid
Aga Deta | 11 Agustus 2022 13:37
Bola.net - Real Madrid berhasil menjuarai Piala Super Eropa 2022. Casemiro menganggap kesuksesan tersebut bisa diraih berkat kerja keras seluruh pemain Los Blancos.
Real Madrid keluar sebagai juara Piala Super Eropa 2022 setelah mengalahkan Eintracht Frankfurt. Los Blancos menang dengan skor 2-0 di Stadion Olimpiade Helsinki, Kamis (11/8/2022) dini hari WIB.
Gol pertama Real Madrid dalam pertandingan ini dicetak oleh David Alaba pada menit ke-37. Sementara Karim Benzema menyumbang gol kedua Los Blancos pada menit ke-65.
Dengan kesuksesan ini, Real Madrid berhasil menambah koleksi trofi Piala Super Eropa mereka. Los Blancos kini memiliki lima trofi Piala Super Eropa, setelah mendapatkannya pada tahun 2002, 2014, 2016, dan 2017.
Buah Kerja Keras
Casemiro merasa sangat senang dengan kesuksesan Real Madrid merengkuh Piala Super Eropa 2022. Dia menyebut kesuksesan itu adalah buah kerja keras pemain para pemain Los Blancos.
"Saya merasakan kebahagiaan dan kebanggaan yang sama mengangkat trofi ini seperti yang saya rasakan saat pertama kali saya memenangkan sesuatu bersama Madrid," kata Casemiro di situs resmi UEFA.
"Setiap trofi adalah buah dari kerja keras, konsentrasi, dan mentalitas. Saya tahu bahwa kami semua telah berusaha keras untuk sampai di sini dan memenangkan ini."
Gol Alaba
Gol pertama Real Madrid yang dicetak David Alaba lahir berkat umpan sundulan Casemiro. Gelandang asal Brasil itu mencoba menjelaskan proses terjadinya gol.
“Saya sebetulnya ingin menyundul bola ke gawang, tetapi sebelum saya melakukannya, saya melihat David Alaba berdiri sendirian dan, itulah kunci dari semua yang kami lakukan," lanjutnya.
"Kami saling membantu, kami adalah tim. Jika rekan setim berada di posisi yang lebih baik, Anda harus memberikan bola kepadanya. Itu adalah keputusan yang tepat."
Klasemen La Liga
Sumber: UEFA
Baca Juga:
- Debut Resmi Rudiger dan Tchouameni Bersama Real Madrid: Laga Pertama, Trofi Pertama
- Momen Carlo Ancelotti, Eder Militao, dan Casemiro Duduk Bareng di Podium
- Fakta dan Statistik Pralaga La Liga 2022/2023 Pekan Ini
- Yuk Bisa Yuk! Carlo Ancelotti Dukung Karim Benzema Raih Ballon d'Or
- Juara Piala Super Eropa, Ancelotti Tegaskan Real Madrid Masih Lapar Gelar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Streaming Real Madrid vs Frankfurt di Vidio Hari Ini, Kamis 11 Agustus 2022
Liga Champions 10 Agustus 2022, 23:25 -
Diinginkan Real Madrid, Bintang Belia Bayer Leverkusen Ini Siap Pindah
Bundesliga 10 Agustus 2022, 19:43 -
5 Pemain Frankfurt yang Berpotensi Jegal Real Madrid di Piala Super Eropa
Liga Champions 10 Agustus 2022, 11:47 -
UEFA Super Cup: Perkiraan Starting XI Real Madrid Saat Jumpa Eintracht Frankfurt
Liga Champions 10 Agustus 2022, 11:45
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39