Pertama Kali, Napoli Dua Musim Beruntun di Fase Grup
Gia Yuda Pradana | 23 Agustus 2017 13:53
Bola.net - - Napoli memastikan diri lolos ke fase grup Liga Champions 2017/18 usai menyingkirkan Nice di babak play-off dengan agregat telak empat gol tanpa balas. Ini merupakan sejarah baru bagi klub asal Italia tersebut.
Untuk pertama kalinya, Napoli dua musim beruntun tampil di fase grup kompetisi elit Eropa ini.
Musim lalu, Napoli dikandaskan Real Madrid di babak 16 besar. Kali ini, Napoli siap mencoba meraih prestasi yang lebih baik.
Napoli di putaran utama Liga Champions
2017/18 - Fase grup
2016/17 - Babak 16 besar (vs Real Madrid)
2013/14 - Fase grup (vs Arsenal, Marseille, Dortmund)
2011/12 - Babak 16 besar (vs Chelsea).
Sejauh ini, Napoli belum pernah melangkah lebih jauh dari babak 16 besar. Pada musim 2011/12, musim perdana Napoli di putaran utama Liga Champions, mereka dikandaskan Chelsea. Musim lalu, di babak yang sama, mereka ditekuk Real Madrid.
Ujian pertama untuk lolos dari babak play-off sudah dilalui Napoli dengan gemilang.
Napoli menang 2-0 lewat gol Dries Mertens dan penalti Jorginho di San Paolo pada leg pertama. Mereka lalu menang dengan skor serupa melalui gol-gol Jose Callejon dan Lorenzo Insigne di Allianz Riviera.
Kami dari awal percaya bahwa satu tempat di Liga Champions (fase grup musim ini) adalah milik kami. Kami pantas mendapatkannya, kata kapten Napoli Marek Hamsik kepada situs resmi Klub.
Penting bagi kami untuk ambil bagian di kompetisi ini dan kami tahu kalau kami harus mencapainya.
Klik juga:
- Target Pertama Napoli Telah Tercapai
- Mengagumi Dedikasi Para Pemain Napoli
- Insigne Tak Peduli Siapa Saja Lawan di Fase Grup
- Napoli Lolos Ujian Untuk Panggung Yang Lebih Besar
- Nice Kalah Segalanya, Taktik Maupun Fisik
- Nice Ikhlas Didepak Napoli ke Liga Europa
- Insigne, Pemain Hebat Napoli Yang Diincar Barcelona
- Kunci Sukses Napoli: Kekompakan dan Kebersamaan
- Napoli Sudah Lupakan Luka Pemberian Madrid
- Balotelli Berbahaya, Tapi Napoli Sudah Pelajari Nice
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tim Terbaik Liverpool Untuk Hadapi Hoffenheim
Liga Champions 22 Agustus 2017, 12:45 -
Koulibaly: Balotelli Pemain Hebat
Liga Champions 22 Agustus 2017, 12:22 -
Sarri Kagumi Kualitas Jean Seri
Liga Champions 22 Agustus 2017, 12:07 -
Napoli Wajib Lupakan Kemenangan Leg Pertama
Liga Champions 22 Agustus 2017, 11:49 -
Sarri Waspadai Ancaman Balotelli dan Sneijder
Liga Champions 22 Agustus 2017, 11:38
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40