Peringatan Cristiano Ronaldo untuk Semua Rival MU: Kami akan Lebih Berbahaya Lagi!
Serafin Unus Pasi | 3 November 2021 18:36
Bola.net - Sebuah peringatan diberikan Cristiano Ronaldo kepada para rival Manchester United. Pesepakbola 36 tahun itu menyebut bahwa Manchester United akan berkembang menjadi tim yang lebih menakutkan di masa depan.
Dini hari tadi, Manchester United berhadapan dengan Atalanta. Pada pertandingan ini, Manchester United ditahan imbang La Dea dengan skor 2-2.
Pada laga tersebut, United melakukan beberapa perubahan skema permainan. Salah satunya adalah Solskjaer memutuskan menurunkan skema tiga bek di laga ini.
Ronaldo optimistis bahwa MU bakal semakin berbahaya dengan skema ini. "Kami memang masih harus banyak berbenah," buka Ronaldo kepada BT Sports.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Butuh Waktu
Menurut Ronaldo, wajar jika performa MU saat ini masih kurang stabil.
Ia menyebut skuat MU masih dalam proses mengenal satu sama lain dan beradaptasi dengan skema baru sehingga mereka butuh waktu.
"Kami saat ini memiliki pemain yang berbeda-beda dan kami memainkan sebuah sitem baru. Jadi kami harus beradaptasi satu sama lain dan proses ini akan memakan waktu,"
Bakal Lebih Berbahaya
Ronaldo pribadi optimistis bahwa proses yang sedang dijalani Manchester United ini akan berbuah manis.
Ia yakin timnya akan semakin berbahaya setelah mereka beradaptasi dengan sempurna dengan sistem ini.
"Kami punya waktu untuk berkembang dan saya yakin ketika kami sudah beradaptasi semua, maka kami akan jauh lebih bagus dari sekarang," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan melanjutkan perjalanan mereka di ajang EPL di akhir pekan ini.
Mereka akan berhadapan dengan Manchester City di lanjutan pekan ke-11 EPL musim 2021/22.
Klasemen Grup F
(BT Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Sesali Responnya pada Simeone Usai Laga Atletico Madrid vs Liverpool
Liga Champions 2 November 2021, 23:56 -
Liverpool vs Atletico Madrid: Keita Absen, Thiago Kemungkinan Bisa Main
Liga Champions 2 November 2021, 23:24 -
Demi Lolos ke Fase Gugur, Solskjaer Wajibkan Manchester United Kalahkan Atalanta
Liga Champions 2 November 2021, 20:41 -
Mau Kalahkan Atalanta, Manchester United Harus Siap Menderita
Liga Champions 2 November 2021, 20:27 -
Tandang ke Bergamo, MU Hanya Diprediksi Imbang Lawan Atalanta
Liga Inggris 2 November 2021, 20:15
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39