Pereira: Porto Harus Utamakan Kerja Sama Tim

Editor Bolanet | 13 Maret 2013 09:00
Pereira: Porto Harus Utamakan Kerja Sama Tim
Vitor Pereira. © AFP
- Pelatih Vitor Pereira paham apa yang dibutuhkan timnya untuk menyingkirkan di babak 16 besar Liga Champions 2012/13.

Porto menang 1-0 di kandang sendiri pada leg pertama dan akan melawat ke La Rosaleda, Kamis (14/3), dengan misi menjaga keunggulan demi satu tiket perempat final.

Porto memiliki pemain-pemain berkualitas, kata Pereira seperti dikutip situs resmi UEFA.

Namun, kerjasama tim lebih penting daripada performa individu, imbuhnya.

Di lain pihak, Malaga pasti bertekad mencetak minimal dua gol untuk memastikan diri lolos ke perempat final. Dengan kualitas yang mereka miliki, peluang cukup terbuka. Akan tetapi, Pereira, tahu cara mengatasinya.

Jika kami bisa mencetak satu gol saja, kami akan menempatkan mereka dalam tekanan besar, pungkasnya. (uefa/gia)