Perbandingan Prestasi PSG dan Manchester City yang Belum Pernah Juara Liga Champions
Asad Arifin | 27 September 2021 15:01
Bola.net - PSG dan Manchester City adalah klub yang masih penasaran dengan gelar juara Liga Champions. Sebab sejak didirikan, keduanya belum pernah sekalipun mengangkat trofi Si Kuping Lebar.
Padahal dalam dua musim terakhir, PSG dan Manchester City giliran menjadi finalis. Tapi tetap saja mereka buntung, kalah di partai final.
Pada final Liga Champions 2019/2020, PSG kalah 0-1 dari Bayern Munchen. Kemudian Manchester City takluk 0-1 dari Chelsea di final Liga Champions 2020/2021.
Di Liga Champions musim ini, PSG dan Manchester City berada dalam grup yang sama. Keduanya akan bentrok pada matchday kedua Grup A yang berlangsung di Stadion Parc des Princes, Rabu (29/9) dini hari WIB.
Jadi, menarik untuk diketahui seberapa banyak prestasi yang telah diraih PSG dan Manchester City, terlepas dari belum pernah menjadi juara Liga Champions. Berikut paparan datanya yang dikumpulkan Bola.net dari berbagai sumber.
Kompetisi Domestik
PSG adalah raja kompetisi domestik di Prancis dalam beberapa musim terakhir. Mari hitung jumlah gelar juara mereka, mulai Ligue 1 sembilan kali, Coupe de France (14), Coupe de la Ligue (9), Trophee des Champions ( 10). Masih ada lagi satu gelar juara di Ligue 2 pada 1970/1971.
Sementara Manchester City sejak dibeli konglomerat Arab langsung jadi tim kuat di Inggris. Sebelum itu, The Citizens hanya klub kelas dua, kalah pamor pula dari Manchester United.
Adapun, gelar domestik Manchester City adalah Premier League tujuh kali, Piala FA (6), Piala Liga (8), dan Community Shield (6). The Citizens juga punya koleksi gelar juara Divisi Championship (7) serta League One (1).
Sama-sama Pernah Juara Piala Winners
PSG dan Manchester City punya kesamaan. Keduanya sama-sama pernah menjuarai Piala Winners, atau kompetisi kasta kedua Eropa yang sudah dihapus UEFA karena dilebur dengan Piala UEFA menjadi Liga Europa.
PSG menjadi juara Piala Winners pada 1995/1996. Dalam laga final yang berlangsung di Brussels, 8 Mei 1996, Les Parisiens mengalahkan Rapid Wien 1-0, lewat gol Bruno Ngotty (29').
Sementara Manchester City jadi kampiun Piala Winners pada musim 1969/1970 usai menaklukan Gornik Zabrzea 2-1 di Prater Stadium, Wina. Dua gol The Citizens dicetak oleh Neil James Young (12'), dan Francis Henry Lee (43' pen).
Runner-up Liga Champions
Seperti disebutkan tadi, PSG dan Manchester City belum pernah merasakan gelar juara Liga Champions. Prestasi terbaik mereka di altar tertinggi kompetisi Eropa.baru sampai finalis dan runner-up.
PSG dalam final 2019/2020 melawan Bayern Munchen kalah 0-1. Gol yang membuat Les Parisiens.gigit jari dicetak Kingsley Coman pada menit ke-59.
Kemudian Manchester City pada final 2020/2021, harus menerima kenyataan kalah beruntung dari Chelsea. Di akhir laga, papan skor menunjukkan kekalahan 0-1, dengan gol The Blues dicetak Kai Havertz pada menit ke-42.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Andriy Shevchenko Berkisah Tentang DNA Liga Champions Milik AC Milan
- Prediksi AC Milan vs Atletico Madrid 29 September 2021
- Prediksi PSG vs Manchester City 29 September 2021
- Prediksi Porto vs Liverpool 29 September 2021
- Prediksi Shakhtar Donetsk vs Inter Milan 28 September 2021
- Jadwal Siaran Langsung Matchday ke-2 Liga Champions di SCTV Pekan Ini, 28-30 September 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Achraf Hakimi: Membangun Hubungan dengan Lionel Messi Ternyata Mudah!
Liga Eropa Lain 26 September 2021, 17:38 -
Donnarumma di PSG Lagi-lagi Cadangan: Duduk Doang Gaji Lancar, tapi Sayang Talentanya
Liga Eropa Lain 26 September 2021, 13:18 -
Cantiknya Natalia Barulich, Model Seksi Mantan dari Neymar yang Baru Sindir Sang Bintang PSG
Bolatainment 26 September 2021, 08:12 -
Tanpa Messi, PSG Menang Dua Gol Tanpa Balas atas Montpellier
Liga Eropa Lain 26 September 2021, 04:16 -
Harap-Harap Cemas Pochettino: Semoga Messi Main Lawan Man City
Liga Champions 25 September 2021, 19:30
LATEST UPDATE
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39