Penalti Ronaldo Patahkan Hati Si Nyonya Tua
Richard Andreas | 12 April 2018 04:15
Bola.net - - Real Madrid berhasil lolos ke semifinal Liga Champions kendati dipermalukan Juventus di hadapan pendukungnya sendiri dengan skor telak 1-3 (agg: 4-3). Madrid bisa dibilang cukup beruntung di pertandingan tersebut karena hanya mampu mencetak satu gol melalui titik putih di menit ke-90.
Juventus yang tertinggal tiga gol di leg pertama, di luar dugaan mampu tampil beringas di Santiago Bernabeu. Juve pun sempat unggul tiga gol hingga akhir laga dan nyaris memaksa pertandingan memasuki perpanjangan waktu, tapi eksekusi penalti Ronaldo membuyarkan mimpi Gianluigi Buffon dkk.
Laga tersebut juga menjadi salah satu laga kandang Liga Champions terburuk bagi Real Madrid. Pasalnya, menurut statistik Opta, laga tersebut pertama kalinya Real Madrid tertinggal dua gol hingga paruh waktu sejak Februari 2000 Silam. Kala itu Madrid dipermalukan Bayern Munchen dengan skor 1-3.
Selain itu, menukil UEFA, untuk pertama kalinya Madrid tertinggal 3-0 di Liga Champions sejak kalah 0-4 dari Liverpool di leg kedua 16 besar Liga Champions musim 2008/09. Juventus juga berhasil menjadi tim pertama yang tiga kali berhasil menaklukkan Real Madrid di Santiago Bernabeu saat bertanding dalam kompetisi Eropa.
Pada akhirnya, memang Real Madrid yang melaju ke semifinal. Namun pada pertandingan tersebut, Juventus tampil jauh lebih baik saat mendominasi dan mampu memanfaatkan kelemahan Real Madrid. Hal itu dapat dilihat dari tiga gol Juve yang semuanya berawal dari umpan silang di sisi kiri pertahanan Real Madrid.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Presiden Roma: Ayo Juve, Lakukan Hal Yang Sama
Liga Champions 11 April 2018, 21:07 -
Chiellini: Kami Datang ke Madrid Penuh Gairah!
Liga Champions 11 April 2018, 20:35 -
Buffon Sempat Nyaris Gabung Barcelona
Liga Italia 11 April 2018, 18:37 -
Hargreaves: Ronaldo Punya Kesamaan Dengan Zidane
Liga Champions 11 April 2018, 15:05 -
Ferdinand Yakin Madrid Tak Ingin Bertemu Liverpool Di Liga Champions
Liga Champions 11 April 2018, 14:31
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39