Pellegrini: Ini Kans Terakhir City di Champions

Editor Bolanet | 24 November 2014 12:16
Pellegrini: Ini Kans Terakhir City di Champions
Manuel Pellegrini. (c) AFP
- Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, meminta timnya untuk melakukan yang terbaik jelang pertandingan melawan Bayern Munich di Liga Champions tengah pekan ini.

Duel yang akan berlangsung di Etihad tersebut bakal wajib dimenangkan oleh The Citizens, andai mereka masih ingin lolos ke babak 16 besar musim ini.

Seringkali tim yang bermain buruk di fase grup justru memenangkan Liga Champions. Kami tahu bahwa kami harus menang melawan Bayern dan kami harus menunjukkan karakteristik yang tepat dan agresif dari awal. Ini kesempatan terakhir kami untuk lolos, tutur Pellegrini pada Daily Mail.

Sebagai tim, kita tidak boleh berpikir peluang kami sudah habis, baik di Premier League atau Liga Champions. Mungkin kami tengah ada di posisi yang sulit. Saya mempercayai para pemain dan saya yakin kami akan memainkan laga yang bagus dan mendapat tiga poin, pungkasnya. [initial]

 (tdm/rer)