Pelatih Young Boys: Mustahil Jaga Ronaldo dengan Tiga Pemain
Asad Arifin | 12 Desember 2018 13:26
Bola.net - - Pelatih Young Boys, Gerardo Seoane, mengakui timnya akan kesulitan jika harus menjaga Cristiano Ronaldo secara individual. Bahkan, jika memakai tiga pemain sekalipun. Namun, dia mengaku senang berjumpa Ronaldo.
Young Boys akan berjumpa Juventus di laga matchday terakhir babak penyisihan Grup H Liga Champions. Young Boys akan menjadi tuan rumah. Laga akan digelar di Stade de Suisse, Kamis (13/12) dini hari WIB.
Bagi Young Boys, laga ini sudah tidak lagi penting. Sebab, mereka tak punya kans untuk lolos ke babak 16 Besar. Bahkan, lolos ke Liga Europa pun sudah tidak ada peluang. Tapi, Seoane meminta anak asuhnya tetap bermain serius.
Young Boys tidak akan membiarkan gawangnya jadi sasaran tembak para pemain Juventus. Seoane pun menyiapkan taktik untuk meredam Ronaldo.
Jaga dengan Tiga Pemain?
Cristiano Ronaldo sejauh ini memang baru mencetak satu gol di Liga Champions musim 2018/19. Namun, bukan berarti Young Boys bisa memandangnya dengan sepele. Ronaldo tetap Ronaldo. Dia tetap dianggap pemain yang berbahaya.
"Liga Champions kompetisi yang sulit, melawan pemain lebih hebat. Anda tidak bisa selalu berjumpa pemain berkualitas seperti Paulo Dybala, Ronaldo. Jika dibandingkan dengan mereka, jelas Young Boys masih jauh belum punya pengalaman," buka Seoane.
"Ronaldo? Menjaga pemain juara sepertinya jadi hal yang sangat sulit, bahkan kadang tidak mungkin. Menjaga Ronaldo dengan tiga pemain juga akan membuat pemain lain bebas. Jadi, kami akan bertahan secara kolektif," imbuh Seoane.
"Melawan Ronaldo tentu akan sangat sulit, tapi kami senang dengan kesempatan ini," tandas Seoane dikutip dari Football Italia.
Hanya Incar Satu Poin
Meskipun akan bertindak sebagai tuan rumah, Gerardo Seoane mengaku tidak punya target yang muluk-muluk. Seoane hanya menarhetkan satu poin saja untuk Young Boys di laga melawan Juve. Baginya, satu poin adalah target yang realistis.
"Ini adalah hari yang baik untuk Young Boys dan lawan kami datang tidak dengan kondisi yang terbaik. Kami setidaknya bisa mendapat satu poin. Kami sudah membuat kemajuan. Saat lawan Manchester United kami bermain lebih baik," tutup Seoane.
Berita Video
Berita video highlights leg I Final Piala AFF 2018 antara Malaysia melawan Vietnam yang berakhir dengan skor 2-2 di Kuala Lumpur, Selasa (11/12/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bisa Berhadapan dengan Ronaldo Membuat Pelatih Young Boys Riang Gembira
Liga Champions 11 Desember 2018, 22:30 -
Solari Balas Komentar Ronaldo: Skuat Madrid Rendah Hati!
Liga Spanyol 11 Desember 2018, 20:41 -
Juventus Utus Cristiano Ronaldo Untuk Bujuk Isco?
Liga Italia 11 Desember 2018, 19:20 -
Data dan Fakta Liga Champions: Young Boys vs Juventus
Liga Champions 11 Desember 2018, 16:02 -
Prediksi Young Boys vs Juventus 13 Desember 2018
Liga Champions 11 Desember 2018, 16:01
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain: Rizky Ridho
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:59 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 25 Maret 2025, 22:54 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:51 -
Hasil Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain: Skor 1-0
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:43 -
Chelsea Lepas Mykhaylo Mudryk di Musim Depan?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 21:22 -
Mohamed Salah Pergi, Liverpool Angkut Pemain Bournemouth Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 21:04 -
Diincar MU, Pelatih Timnas Swedia Dukung Viktor Gyokeres Pindah ke Inggris
Tim Nasional 25 Maret 2025, 20:53
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10