Pelatih Bayern Jagokan Madrid di Liga Champions
Asad Arifin | 21 September 2018 15:17
- Pelatih Bayern Munchen, Niko Kovac, senang timnya mengawal langkah di Liga Champions dengan apik. Namun, Kovac merasa jika unggulan juara di musim 2018/19 ini tetap sang juara bertahan Real Madrid.
Madrid menjadi juara Liga Champiosn dalam tiga musim terakhir. Karena alasan tersbeut, El Real pun menjadi unggulan pada musim ini. Namun, banyak pula yang meragukan kiprah klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu.
Pasalnya, Madrid kini sudah tidak lagi diperkuat oleh dua sosok yang menjadi kunci pada tiga gelar juara Madrid. Sosok itu adalah pelatih Zinedine Zidane dan mesin gol Cristiano Ronaldo.
Namun, Kovac menilai Madrid tetap akan jadi klub tangguh meskipun tidak lagi diperkuat Zidane dan Ronaldo. Sebab, Madrid punya pengalaman dan beberapa pemain kunci juga masih bertahan.
Madrid Unggulan Juara
Bayern sendiri memulai kiprahnya di Liga Champions musim 2018/19 dengan baik. Bayern menang dengan skor 2-0 saat menjadi tamu bagi Benfica. Namun, Kovac tetap merasa Bayern masih berada di bawah Madrid.
"Faktanya Real Madrid telah menjadi juara tiga musim beruntun dan itu adalah hal unik. Saya rasa itu tidak akan terjadi lagi dalam waktu dekat," buka Kovac.
"Real Madrid memang telah berubah setelah ditinggal Ronaldo, tapi mereka masih punya tim hebat. Madrid akan bermain bagus juga pada musim ini meskipun juga akan sangat sulit bagi mereka," sambungnya.
Bukan Tanpa Cela
Meskipun Madrid sukses menjadi juara di Liga Champions, bukan berarti Kovac tidak melihat Madrid punya kelemahan. Mantan pemain Bayern Munchen tersebut menilai Madrid bukan tim yang sempurna dan bisa dikalahkan.
"Real Madrid menjadi juara tiga musim beruntun dan itu sangat bagus. Tapi, harus diingat juga bahwa mereka hanya sekali menjadi juara La Liga dalam tiga tahun. Itu artinya, mereka juga kesulitan," tandas Kovac.
Simak Video Menarik Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Statistik Laga Real Madrid vs AS Roma: Rekor Baru Bale
Liga Champions 20 September 2018, 18:03 -
Kekalahan dari Madrid Tak Pengaruhi Mental Liverpool
Liga Champions 20 September 2018, 17:31 -
Kalah Telak, Pelatih Roma: Lawan Kami Lebih Superior
Liga Champions 20 September 2018, 15:02 -
Tikung Barcelona, Real Madrid Seriusi Kejar Frenkie De Jong
Liga Spanyol 20 September 2018, 14:20 -
Sergio Ramos: Barcelona Berpeluang Jadi Juara Liga Champions
Liga Champions 20 September 2018, 13:40
LATEST UPDATE
-
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22 -
Dari Cedera Panjang ke Gol Epik: Reece James Terdiam Saat Harusnya Selebrasi
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:15 -
Pembelaan Thierry Henry kepada Christian Pulisic
Liga Italia 25 Maret 2025, 15:06 -
Dipecat Juventus, Thiago Motta Dapat Dukungan dari Inzaghi dan Gasperini
Liga Italia 25 Maret 2025, 15:01 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Jepang vs Timnas Arab Saudi dari HP dan TV
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:01
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10