Pallotta: Tanpa VAR, Liga Champions Adalah Lelucon
Yaumil Azis | 3 Mei 2018 13:33
Bola.net - - Presiden AS Roma, James Pallotta, menyoroti sikap penyelenggara Liga Champions yang masih belum setuju dengan pengadaan VAR. Tanpa teknologi tersebut, ia menganggap kompetisi bergengsi Eropa itu sebagai lelucon.
Seperti yang diketahui, Roma seharusnya mendapatkan tiga penalti kala bertemu Liverpool di laga leg kedua hari Kamis (3/5) dini hari tadi. Namun, skuat asuhan Eusebio Di Francesco tersebut hanya mendapatkan satu penalti di menit-menit akhir pertandingan.
Tak hanya itu, keputusan kontroversial wasit asal Inggris, Michael Oliver, di laga perempat final Liga Champions antara Juventus dan Real Madrid sampai sekarang masih jadi perdebatan. Sang wasit menghadiahkan penalti kepada klub asal Spanyol tersebut saat Bianconeri telah unggul 3-0.
Kontroversi juga mewarnai laga leg kedua antara Real Madrid melawan Bayern Munchen pada hari Rabu (2/5) kemarin. Bola yang ditendang oleh Joshua Kimmich mengenai tangan bek Los Merengues, Marcelo, di dalam kotak penalti dan luput dari penglihatan sang wasit, Cuneyt Cakir.
Insiden-insiden tersebut membuat Pallotta yakin teknologi VAR sangat dibutuhkan di ajang tersebut. Baginya, Liga Champions tanpa VAR adalah sebuah lelucon.
Sangat jelas bahwa VAR dibutuhkan di Liga Champions, karena anda tak bisa membiarkan sesuatu seperti ini lewat begitu saja, ujar Pallotta kepada wartawan, seperti yang dilansir dari Football Italia.
Selamat kepada Liverpool, mereka adalah tim yang hebat. Tapi bila kami tidak mendapatkan VAR di Liga Champions, hal seperti ini adalah lelucon, tandasnya.
Dalam leg kedua itu sendiri, Roma sukses menang atas The Reds dengan skor 4-2. Namun, Giallorossi dinyatakan tersingkir karena di pertemuan sebelumnya mereka kalah dengan skor telak 2-5.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bikin Blunder Fatal, Ini Permintaan Maaf Sven Ulreich
Liga Champions 2 Mei 2018, 22:31 -
Thanos dan Meme Kocak Kesaktian Real Madrid di Liga Champions
Bolatainment 2 Mei 2018, 20:51 -
Di Markas Roma, Liverpool Akan Tetap Main Ofensif
Liga Champions 2 Mei 2018, 20:42 -
Zidane Ingatkan Skuat Madrid Tugas Mereka di UCL Belum Tuntas
Liga Champions 2 Mei 2018, 19:50
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39