Olympiakos Ingin Buyarkan Harapan Juventus
Afdholud Dzikry | 5 Desember 2017 09:05
Bola.net - - Pelatih Olympiakos, Takis Lemonis menegaskan bahwa timnya sama sekali tak akan melepas pertandingan melawan Juventus dengan tetap menargetkan kemenangan di kandang.
Olympiakos memang bisa mengganjal harapan Juventus lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Wakil Yunani tersebut akan menjamu jawara Serie A, Juventus di pertandingan terakhir penyisihan grup D Liga Champions.
Bagi tuan rumah Olympiakos, pertandingan ini memang tak menentukan posisi mereka di klasemen karena mereka sudah tak memiliki kesempatan untuk lolos. Namun bagi Juventus laga ini seperti laga hidup mati yang sangat penting.
Juventus harus menang untuk memastikan lolos ke babak 16 besar tanpa harus melihat hasil pertandingan Sporting yang melawat ke Barcelona. Atau bisa juga dengan meraih hasil imbang, andai Sporting gagal mengalahkan Barcelona.
Namun Takis Lemonis menegaskan tak akan begitu saja melepas pertandingan yang sudah tak menentukan masa depan timnya di Liga Champions itu dengan tetap bertekad meraih kemenangan.
Ini sangat penting, pertama-tama, untuk bermain bagus. Tentu mencetak dua gol di pertandingan pertama lawan Sporting sangat penting dan saya ingin kami mengulangi itu dan mencetak gol lawan Juventus, ujarnya.
Setiap pertandingan di Liga Champions itu sangat penting, meskipun kami tak bisa lolos di pertandingan terakhir nanti. Bagi kami sangat penting untuk mendapatkan tiga poin di depan fans kami, melawan tim yang hebat, sambungnya.
Seperti yang sudah saya katakan, sangat penting untuk memainkan permainan yang indah dan menang tiga poin. Jelas kami dalam posisi yang aneh, tapi ada prestise dalam permainan dan ada poin bagi negara kami dalam koefisien Eropa. Jadi kami ingin tiga poin, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bobol Gawang Milan, Mungkinkah Brignoli Balik ke Juve?
Liga Italia 4 Desember 2017, 23:04 -
Kroos Akan Dikorbankan Demi Boyong Dybala
Liga Spanyol 4 Desember 2017, 22:47 -
Matuidi Minta Juve Fokus Saat Lawan Olympiakos
Liga Champions 4 Desember 2017, 21:54 -
Data dan Fakta Liga Champions: Olympiakos vs Juventus
Liga Champions 4 Desember 2017, 17:29 -
Prediksi Olympiakos vs Juventus 6 Desember 2017
Liga Champions 4 Desember 2017, 17:28
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39