Nice Bersyukur Tak Sampai Dibobol Napoli Tiga Gol
Gia Yuda Pradana | 17 Agustus 2017 16:45
Bola.net - - Napoli menang 2-0 menjamu Nice di leg pertama babak play-off kualifikasi Liga Champions 2017/18. Melihat banyaknya peluang, Napoli sebenarnya bisa saja menang dengan skor lebih telak.
Hanya sayang, Napoli tidak mampu memaksimalkan semuanya. Pihak Nice mensyukuri hasil ini, karena dengan begini mereka yakin masih punya harapan.
Napoli menang lewat gol Dries Mertens menit 13 dan penalti Jorginho menit 70. Nice kehilangan dua pemain setelah Vincent Koziello dan Alassane Plea dikartu merah pada menit 80.
Kami harusnya menghindari kartu-kartu itu, tapi wasit terlalu keras pada Koziello. Kami kecewa karena mengakhiri laga dengan sembilan pemain, tapi yang paling penting kami tidak sampai kebobolan gol ketiga, kata pelatih Nice Lucien Favre seperti dikutip Football Italia.
Andai skornya 3-0, kami sudah berada dalam masalah besar. Namun 2-0 masih memberi kami harapan.
Nice menghadapi Napoli di San Paolo tanpa Mario Balotelli dan Wesley Sneijder yang cedera. Favre pun mengubah sistem permainan timnya jadi 5-4-1 dan terbukti cukup efektif meski akhirnya kalah.
Sangat sulit melawan sistem 4-3-3 milik Napoli. Mereka sudah bermain dengan sistem itu cukup lama. Mereka memainkannya dengan lancar.
Kami bermain dengan bagus, dan perubahan sistem bukan langkah yang salah. Hanya saja, bertahan menghadapi sepakbola satu sentuhan mereka sangatlah berat. Untuk gol pertama, mereka mengejutkan kami dengan pergerakan-pergerakannya. Kami kemudian kebobolan lewat penalti.
Leg kedua di Prancis akan digelar pekan depan. Nice akan ganti bertindak sebagai tuan rumah.
Saya harap Balotelli dan Sneijder bisa siap untuk leg kedua, pungkas Favre.
Klik juga:
- Pukul Nice, Napoli Selangkah Menuju Fase Grup
- Mertens: 2-0 Tidak Cukup
- Hanya 18 Bulan, Zidane Samai Pencapaian 4 Tahun Del Bosque
- Empat Trofi di Tahun Yang Sama, Madrid Ulangi Prestasi 2014
- Asensio dan Gol di Empat Dari Lima Final Madrid
- Zidane: Masih Ada Empat Trofi Lagi
- Mignolet Sudah Tepis 7 Penalti di Liverpool
- Liverpool Dinilai Menang Karena Beruntung
- Pelatih Hoffenheim Janjikan Permainan Apik di Anfield
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pogba Rindukan Lagu Tema Liga Champions di MU
Liga Inggris 16 Agustus 2017, 13:50 -
Napoli dan Misi Hindari Terulangnya Memori Buruk 2014/15
Liga Champions 16 Agustus 2017, 12:49 -
Insigne Ingin Ulangi Performa Hebat Lawan Madrid
Liga Champions 16 Agustus 2017, 12:30 -
Insigne: Napoli Sudah Full Tank
Liga Champions 16 Agustus 2017, 12:16 -
Insigne: Jangan Pedulikan Absennya Balotelli dan Sneijder
Liga Champions 16 Agustus 2017, 12:06
LATEST UPDATE
-
Alasan Sebenarnya Arsenal Jual Thierry Henry ke Barcelona
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:08 -
Liverpool dan Real Madrid Berebut Tanda Tangan Dean Huijsen
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:00 -
Arsenal Disarankan Rekrut Joao Pedro: Solusi untuk Lini Serang?
Liga Inggris 21 Maret 2025, 10:56 -
Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
Liga Inggris 21 Maret 2025, 10:42 -
Masa Depan Lionel Messi: Barcelona Ingin Bawa Pulang Sang Legenda
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 10:30 -
Italia Dipermalukan Jerman, Rekor Buruk Azzurri Pecah Lagi
Piala Eropa 21 Maret 2025, 10:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39